Berita OKI
Distribusi Surat Suara Pemilu, KPU OKI Sumsel Prioritaskan Wilayah Perairan dan Terjauh
Terdapat 4 Kecamatan yang menjadi prioritas untuk menerima pendistribusian lebih awal, karena letak geografis terjauh dan berada di wilayah perairan.
SRIPOKU.COM, KAYUAGUNG -- Jelang pelaksanaan pencoblosan Pemilihan Umum (Pemilu) pada 14 Januari 2024 mendatang, Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Ogan Komering Ilir (KPU OKI) menyatakan akan memprioritaskan daerah perairan dan kecamatan terjauh untuk didahulukan pendistribusiannya.
"Terdapat 4 Kecamatan yang menjadi prioritas untuk menerima pendistribusian lebih awal, karena letak geografis terjauh dan berada di wilayah perairan."
"Wilayah yang dimaksud yaitu Kecamatan Air Sugihan, Tulung Selapan, Sungai Menang dan Cengal," kata Kasubag Keuangan Umum dan Logistik KPU OKI, Emi Trisnawati, kepada awak media pada Kamis (4/1/2023) pagi.
Disampaikan Emi, sebelumnya ada 1.147 box logistik surat suara DPR RI dan DPRD Provinsi yang sudah tiba dan Pilpres di Kantor KPU OKI, di mana masing-masing box berjumlah 500 lembar.
Sementara untuk surat suara DPRD Kabupaten baru akan tiba sekitar tanggal 9 Januari mendatang.
"Proses pelipatan baru akan dilakukan setelah surat suara DPRD Kabupaten diterima."
"Nantinya kita akan melakukan rapat pleno untuk membahas mengenai jadwal pelaksanaan dan jumlah perekrutan tenaga pelipatan surat," ujarnya.
Teruntuk jadwal pendistribusian, pihak KPU OKI mengakui baru akan melaksanakannya sekitar tanggal 20 Januari mendatang.
"Setelah proses sortir dan pelipatan surat suara selesai, barulah akan dilakukan rapat pleno kembali untuk membahas mekanisme pendistribusian."
"Saat pengiriman logistik hingga ke TPS akan dikawal oleh Kepolisian dan Bawaslu OKI," pungkasnya. (Nando Zein)
===
Simak berita Sripoku.com lainnya di Google News
| Antisipasi Aksi Maling, Babinsa dan Warga Muara Burnai OKI Kompak Gelar Siskamling. |
|
|---|
| Kakak Ipar di OKI Tega Habisi Nyawa Adik Iparnya, Sakit Hati Sering Dihina dan Dimintai Uang |
|
|---|
| PRIA Jagoan Ini Ayunkan Sajam Parang Panjang 80 Cm ke Leher Tetangganya, Pasrah Dibekuk Polisi |
|
|---|
| MEKANIK di Sungai Baung Tewas Ditikam Rekan Kerja, Gegara Mau Mandi Pakai Air Drum Setelah Main Bola |
|
|---|
| Akses Tol Mataram Jaya Segera Dibangun, Pemkab OKI Mulai Data 121 Persil Lahan Warga |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.