Berita OKI
Daftar 5 Perwira TNI Kodim 0402/OKI-OI Dimutasi, Kapten Inf Jefri Gunawan Jabat Danramil Pedamaran
Daftar perwira TNI dimutasi dan menempati posisi baru di Kodim 0402/OKI-OI.
Penulis: Nando Davinchi | Editor: Yandi Triansyah
Ringkasan Berita:
- Dandim 0402/OKI Letkol Inf Gunawan Wibisono melantik sejumlah perwira di lingkungan Kodim OKI-OI
- Ia berharap kepada para pejabat baru agar segera menyesuaikan diri, memahami tugas dan tanggung jawab jabatan.
- Dandim juga menyambut kehadiran personil baru dan meminta untuk segera beradaptasi dan berikan kontribusi positif bagi satuannya.
SRIPOKU.COM, KAYUAGUNG - Daftar perwira TNI dimutasi dan menempati posisi baru di Kodim 0402/OKI-OI.
Serahterima jabatan berlangsung di Aula Darmawangsa Makodim pada Senin (24/11/2025).
Dandim 0402/OKI Letkol Inf Gunawan Wibisono, mengungkapkan, pergantian jabatan merupakan dinamika yang biasa di dalam tubuh TNI AD.
Menurut dia, hal itu dilakukan untuk penyegaran organisasi serta pembinaan karier personel.
"Saya berharap kepada para pejabat baru agar segera menyesuaikan diri, memahami tugas dan tanggung jawab jabatan," ungkapnya.
Ia juga menekankan soal profesional dan loyalitas prajurit dalam menghadapin tantangan tugas di wilayah Kabupaten OKI dan OI.
"Saya meminta untuk segera beradaptasi dan memberikan kontribusi positif bagi satuan," kata dia.
Berikut Daftar 5 Perwira yang mengalami pergeseran posisi di Kodim OKI-OI
1. Pasi Pers dijabat Kapten Inf Safarudin menggantikan Kapten Arm Irwan N.
2. Pasi Log dijabat Kapten Cpl Abdullah menggantikan Kapten Inf Jefri Gunawan.
3. Danramil 402-02/Pedamaran dijabat Kapten Inf Jefri Gunawan menggantikan Kapten Inf Safarudin.
4. Danramil 402-14/Air Sugihan dijabat Kapten Arm Irwan N gantikan Kapten Kav Army Joyo.
5. Danramil 402-04/Tanjung Raja yang kini dijabat Kapten Kav Army Joyo mengisi posisi pejabat lama pensiun.
Kodim 0402/OKI-OI
Dandim 0402/OKI Letkol Inf Gunawan Wibisono
Danramil Pedamaran Kapten Inf Jefri Gunawan
Danramil 402-04/Tanjung Raja Kapten Kav Army Joyo
| Berkah Panen Raya di Lubuk Seberuk OKI, Cerita Buruh Serabutan Kumpulkan Cuan dari Ojek Gabah |
|
|---|
| Jelang Musim Hujan, Babinsa Koramil SP Padang Ajak Warga Desa Terate Bersihkan Saluran Air |
|
|---|
| Tarif Tol Bakauheni-Terbanggi Besar Resmi Naik Mulai 27 November 2025, Berikut Daftarnya |
|
|---|
| Tak Hanya Rumah Ini Daftar Aset H Sutar di Tulung Selapan OKI Disegel BNN, Tetangga Ungkap Kebaikan |
|
|---|
| RUMAH Mewah & Sarang Walet H Sutar di Tulung Selapan Disegel BNN, Jadi Tersangka TPPU Rp52 Miliar |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palembang/foto/bank/originals/pelantikan-di-kodim-OKI-OI-2025.jpg)