Berita Musi Rawas

Hoaks! Polisi Tegaskan Kabar Ida Dayak Akan Gelar Pengobatan di Musi Rawas Tidak Benar

Kapolsek mengimbau masyarakat agar tidak mudah percaya pada informasi yang beredar di media sosial tanpa konfirmasi.

Penulis: Eko Mustiawan | Editor: Odi Aria
Kolase
HOAKS PENGOBATAN IDA DAYAK- Beredar luas di media sosial kabar bahwa Ida Dayak, dikenal sebagai penyembuh tradisional, akan menggelar pengobatan di Desa Temuan Jaya, Kecamatan Muara Kelingi, Kabupaten Musi Rawas, pada 11–12 November 2025. Polisi pastikan informasi tersebut hoaks. 

SRIPOKU.COM, MUSI RAWAS- Beredar luas di media sosial kabar bahwa Ida Dayak, dikenal sebagai penyembuh tradisional, akan menggelar pengobatan di Desa Temuan Jaya, Kecamatan Muara Kelingi, Kabupaten Musi Rawas, pada 11–12 November 2025.

Informasi tersebut menyebutkan kegiatan bakal digelar di Gedung Serbaguna desa setempat mulai pukul 09.00 WIB. Namun setelah ditelusuri, kabar itu dipastikan hoaks.

Kapolres Musi Rawas, AKBP Agung Adhitya Prananta, melalui Kapolsek Muara Kelingi IPTU M. Nur Hendra, menegaskan bahwa setelah dilakukan konfirmasi ke Pemerintah Desa Temuan Jaya, informasi tersebut tidak benar.

“Kami sudah melakukan pengecekan dan memastikan bahwa kabar Ibu Ida Dayak akan datang ke Temuan Jaya itu tidak benar alias hoaks,” ujarnya.

Kapolsek mengimbau masyarakat agar tidak mudah percaya pada informasi yang beredar di media sosial tanpa konfirmasi.

Ia mengingatkan bahwa saat ini banyak modus penipuan dengan dalih pengobatan atau kegiatan sosial. 

“Pastikan dulu kebenaran informasi yang diterima agar tidak menjadi korban penipuan,” katanya.

Ia juga meminta masyarakat segera melapor ke Polsek Muara Kelingi jika menemukan informasi mencurigakan atau belum jelas kebenarannya.

“Informasi seperti ini bisa jadi modus oknum untuk mencari keuntungan pribadi,” tegas Iptu M. Nur Hendra.

Sementara itu, Camat Muara Kelingi Abdul Rota turut membenarkan bahwa kabar tersebut tidak benar.

“Kami sudah mengecek langsung ke lapangan dan memastikan tidak ada kegiatan pengobatan oleh Ibu Ida Dayak di Desa Temuan Jaya. Informasi itu hoaks,” ujarnya.

Pihak kepolisian dan pemerintah daerah mengimbau masyarakat Musi Rawas untuk selalu bijak dalam menerima informasi dan tidak menyebarkan berita yang belum terverifikasi.

Sumber: Sriwijaya Post
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved