Polda Sumsel
Kapolrestabes Palembang Pimpin Apel Kesiapan Patroli Skala Besar di Simpang 5 DPRD Sumsel
Kapolrestabes menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh personel gabungan atas kesiapan dan kehadiran mereka.
SRIPOKU.COM– Kapolrestabes Palembang, Kombes Pol. Dr. Harryo Sugihhartono, S.I.K., M.H., memimpin langsung apel kesiapan Patroli Skala Besar yang digelar di depan Taman Simpang 5 DPRD Provinsi Sumatera Selatan, Selasa (2/9) malam.
Apel tersebut diikuti oleh jajaran Polrestabes Palembang bersama unsur TNI, Denpom Palembang, dan Satuan Brimob Polda Sumsel. Hadir dalam kegiatan ini antara lain Wakapolrestabes Palembang AKBP Aditya Kurniawan, S.H., S.I.K., M.Si, Kabag Ops AKBP M. Jedi P., S.I.K., para kasat fungsi, serta seluruh Kapolsekta di wilayah hukum Polrestabes Palembang.
Dalam arahannya, Kapolrestabes menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh personel gabungan atas kesiapan dan kehadiran mereka.
Ia menegaskan bahwa patroli ini merupakan bagian dari langkah cepat kepolisian untuk menjaga situasi kamtibmas yang kondusif, terutama pasca insiden pengrusakan yang terjadi dua hari sebelumnya.
“Malam ini kita laksanakan patroli skala besar sebagai bentuk respons cepat sekaligus wujud kehadiran negara dalam menjamin keamanan masyarakat Palembang,” tegas Kombes Harryo, alumni Akpol 1996.
Patroli skala besar ini melibatkan personel dari berbagai satuan dan fungsi, baik dari internal kepolisian maupun dukungan dari TNI dan Brimob.
Sasaran patroli mencakup titik-titik rawan di Kota Palembang, yang berpotensi menimbulkan gangguan ketertiban dan keamanan.
Kegiatan ini diharapkan mampu memberikan rasa aman kepada masyarakat, serta menjaga stabilitas situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di Kota Palembang.
| Selamatkan 31 Ribu Jiwa, Ditresnarkoba Polda Sumsel Blender Musnahkan Barang Bukti Narkotika |
|
|---|
| Polda Sumsel Amankan Empat Terduga Pelaku Pungli di Pasar 16 Ilir Palembang |
|
|---|
| Wakapolda Sumsel Buka Pelatihan Pra Operasi Sikat Musi II Tahun 2025 di Polda Sumsel |
|
|---|
| Polda Sumsel dan Bhayangkari Hadirkan Wajah Baru SD Swakarya di Desa Pulau Borang Banyuasin |
|
|---|
| Ditpolairud Polda Sumsel Miliki Klinik Terapung, Bukti Nyata Pelayanan Polri di Perairan |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.