Berita Palembang
Utang Rp 200 Ribu Berakhir Maut, Penyebab Pria di Palembang Tewas Dibunuh Tetangga
Kapolrestabes Palembang Kombes Pol Harryo Sugihartono mengungkap motif kasus pembunuhan di Jalan A Yani Lorong H Umar
"Karena korban tidak mau membayar utangnya, terjadi cekcok dan penganiayaan hingga korban meninggal dunia," ujar Kapolsek.
Selain menangkap tersangka, polisi juga mengamankan sejumlah barang bukti, yakni 1 bilah pisau yang diduga digunakan untuk menusuk korban, serta 1 helai celana yang diduga milik pelaku.
Tersangka ER kini dijerat dengan Pasal 338 KUHP tentang pembunuhan dan Pasal 351 Ayat (3) KUHP tentang penganiayaan yang mengakibatkan kematian.
Peristiwa pembunuhan ini bermula ketika korban Rizky Saputra (31), pada Kamis (17/10/2025) sekitar pukul 15.30 WIB, ditemukan terkapar dengan luka tusukan di ulu hatinya, tepat di luar rumahnya di Lorong KH Umar, Kelurahan 9-10 Ulu.
Ibu korban, Yamcik (61), yang berada di dalam rumah saat itu mendengar teriakan anaknya yang memanggilnya, "MAKK!".
"Anak saya teriak dari luar rumah manggil saya, ‘MAKK’, kemudian saya langsung menghampiri dan memeluk Riski yang sudah ditusuk," ujar Yamcik dengan suara bergetar saat ditemui di Rumah Sakit Bari Palembang, tempat Rizky dibawa setelah kejadian.
Yamcik juga menceritakan bagaimana setelah anaknya dibawa ke rumah sakit oleh tetangga, tiga orang yang tidak dikenal datang ke rumah dan menanyakan keberadaan Rizky.
“Mereka tanya, 'mana Rizky tadi' Tapi karena korban sudah dibawa ke rumah sakit, ketiga pelaku langsung melarikan diri ke arah 8 Ulu,” tambahnya.
Kapolrestabes Palembang Kombes Harryo Sugihharto
Kelurahan 9-10 Ulu
Kapolsek SU I AKP Heri
Meaningful
| PEMUDA Ini Dicegat Empat Bandit Begal di Jakabaring Palembang, 'Saya Diterjang, Mereka Pakai Sajam' |
|
|---|
| UMROH Mandiri IRT Asal Palembang Ini yang Lebih Fleksibel & Penuh Makna, Biaya Per Orang Rp19 Juta |
|
|---|
| Ratu Dewa Beri Sinyal Rombak Pejabat di Lingkungan Pemkot Palembang |
|
|---|
| KASUS Mayat di Talang Kerikil Disebut Rekayasa, Akun ACTV Minta Maaf ke Kapolrestabes Palembang |
|
|---|
| Peringati HUT ke-21, Balai Pengobatan Dwi Kuan Im Palembang Gelar Ramah Tamah dan Pengobatan Gratis |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.