Pilpres 2024
Profil Yenny Wahid, Anak Gus Dur yang Nyatakan Dukungan pada Ganjar dan Mahfud di Pilpres 2024
Kedekatan emosional Mahfud MD dengan Gus Dur dan sama-sama orang Nahdhatul Ulama (NU) jadi alasan Yenny Wahid.
Penulis: Muhammad Naufal Falah | Editor: adi kurniawan
Yenny menuturkan, Mahfud adalah orang Nahdlatul Ulama (NU) dan juga kader Gus Dur.
Baca juga: Video: Bak Pengantin, Gagahnya Maung Janur Kuning Angkut Prabowo-Gibran untuk Perang Pilpres 2024
"Prof Mahfud MD adalah orang yang selama ini dekat dengan kami, beliau adalah orang NU yang juga kader Gus Dur," kata Yenny.
Menurutnya, kedekatan Mahfud dengan Gus Dur sudah terjalin sejak lama.
"Kedekatan ini tentu sudah berlangsung lama kedekatan sejak Gus Dur masih ada," ucap Yenny.
Yenny mengatakan, Mahfud sosok yang dinilai menjadi perpanjangan tangan Gusdur dalam memperjuangkan hukum maupun pluraslisme dari masa ke masa.
"Kami melihat Pak Mahfud adalah sosok di bawah Gusdur untuk menegakan hukum di Indonesia."
"Mahfud juga menjadi sosok yang memperjuangkan pluraslisme sebagaimana garis perjuangan GusDur selama ini," tuturnya.
Sebagai informasi, dalam deklarasi ini dihadiri langsung oleh Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN), Ganjar-Mahfud, Arsjad Rasjid, Wakil Ketua TPN, Andika Perkasa.
Hadir pula Ketua Umum Perindo Hary Tanoesoedibjo dan Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto.
Sebagai informasi terdapat tiga pasangan calon yang bersaing dalam Pilpres 2024 mendatang.
Pertama, pasangan Ganjar Pranowo-Mahfud MD yang diusung oleh PDI Perjuangan, PPP, Partai Hanura, dan Perindo.
Pasangan lainnya adalah Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar yang diusung oleh Koalisi Perubahan yang terdiri dari Partai NasDem, PKB, dan PKS.
Selain itu, ada kubu Koalisi Indonesia Maju yang terdiri dari Partai Gerindra, Golkar, PAN, Demokrat, PBB, dan Gelora.
Koalisi ini mendukung Prabowo Subianto dan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka.
Dapatkan berita terkait dan informasi penting lainnya dengan mengklik Google News
Profil
Yenny Wahid
Ganjar Pranowo
Mahfud MD
GUS DUR
Anak Presiden Gus Dur
Sripoku.com
profil Yenny Wahid
| Fakta Pertemuan Prabowo-Jokowi di Solo, Digelar Tertutup Selama 1,5 Jam tak Dihadiri Kader Partai |
|
|---|
| 4 Sosok Kader PAN Disodorkan Jadi Calon Menteri Pemerintahan Prabowo-Gibran, tak Ada Nama Eko Patrio |
|
|---|
| Profesor Universitas Australia Sebut Prabowo Menang di Pilpres 2024 Gunakan Toxic Positivity |
|
|---|
| Ganjar-Mahfud Siap Terima Apapun Hasil Putusan Sengketa Pilpres 2024 Hari Ini, Kami Taat Konstitusi |
|
|---|
| Menanti Hasil Sengketa Pilpres 2024, Pakar Hukum Yakin MK Bakal Berikan Kejutan di Sidang Hari Ini |
|
|---|
