Liputan Eksklusif
Rumah Baghi di Desa Pelang Kenidai Pagaralam Terancam Hilang, Dimakan Usia Hingga Dijual Pemilik
Sekitar 30 rumah baghi yang ada di desa tersebut sudah direkondisi oleh pemiliknya mengingat sudah tua hingga kurang terawat.
 
							Editor: 
							Soegeng Haryadi
						
			
	
SRIPO/WAWAN SEPTIAWAN
Rumah baghi, rumah khas Suku Besemah di Kota Pagaralam masih berdiri kokoh di Desa Pelang Kenindai, Kecamatan Dempo Tengah, Pagaralam. Namun kondisinya kini sudah banyak direkondisi karena usia hingga dijual pemiliknya. Foto diambil Sabtu (13/2) lalu. 
Di Desa Tanjung Tapus itu dulunya ada sembilan pendekar atau biasa disebut sembilan Ulu Balang. Karena desa Tanjung Tapus sudah dikuasai oleh penjaja akhir sembilan pendakar tadi mendirikan permukiman baru yaitu Desa Pelang Kenidai ini.
"Kesembilan pendekar ini bahkan sudah menyusun tata ruang rumah yang ada di Desa Pelang Kenidai yang sampai saat ini rumah tersebut masih ada dan tetap bertahan dan berdiri kokoh," ungkapnya. (one)
