Kebersihan Lingkungan

Islam dan Kebersihan Lingkungan

Islam sebagai agama sawawi telah memberi pedoman yang lengkap, rinci dan sempurna ke­pada manusia untuk menyerasikan semua aktivitasnya

Editor: Salman Rasyidin
ist
Prof. Dr. H. Jalaluddin 

Thaharah ini merupakan bagian kedua dari iman.

Thaharah ini dilakukan  dengan cara yang telah disyari’atkan oleh Allah SWT, yakni berupa  wudhu’, mandi dan tayam­um (pada saat tidak ada air).

Menghilangkan najis dari pakaian, badan dan tempat shalat.

Demkian pentingnya thaharah  bagi kehidupan orang-orang beriman, terlukis dari sabda Rasulullah SAW. “Sesungguhnya orang Mu’min itu tidak najis.” (HR. Muttafaq ‘alaih)

Sab­da ini mengindikasikan, bahwa orang yang beriman sudah memiliki thaharah spiritual. Orang Mu’min sudah mampu membebaskan dirinya dari kemusyrikan dan keraguan ter­ha­dap Allah dan Rasul-Nya, dan senantiasa mengikuti ketentuan dan hukum-hukum-Nya yang termaktub dalam nilai-nilai ajaran Rasul-Nya.

Dengan demikian orang Mu’min adalah orang yang sudah mampu menyucikan akidah dan tauhidnya.

Olehnya, orang Mu­’­­min merupakan sosok pribadi yang sama sekali tidak bakal menyekutukan Allah SWT.

Senantiasa konsisten dan konsekuen dengan ucapannya “ iyyaka  na’budu wa iyyaka nas­ta’in” 

Hanya kepada-Mu kami menyembah, dan hanya kepada-Mu kami minta tolong.’

U­capan ini telah terwujudkan dalam sikap dan perilaku keseharian orang Mu’min.

Adapun pada thaharah fisik terlukis secara lengkap, utuh dan sempurna dalam sabda Ra­sulullah SAW: “Bersuci itu setengah dari iman” (HR. Muslim).

Pesan suci yang te­rang­kai dalam sabda ini lebih banyak terkait dengan aktivitas keseharian orang Mu’min.

Ak­tivitas keseharian yang menyangkut ibadah mahdhah (khusus)  mapun ibadah  ghair mah­dhah (umum).

Ibadah mahdhah keseharian  adalah  shalat  yang diawali oleh wudhu’.

Di ra­ngkaian keduanya, diyakini setiap Mu’min telah melakukan thaharah fisik sesuai  de­ngan kaifiatnya.

Sumber: Sriwijaya Post
Halaman 3/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved