Keracunan MBG
2 Siswi Sesak Napas dan Badan Bergetar, Total 110 Pelajar SMAN 3 Keracunan Usai Santap MBG
Curhat dua siswi yang merasa tubuh mendadak tidak enak pasca menyantap MBG di sekolahnya, rupanya ada ratusan pelajar yang keracunan.
SRIPOKU.COM - Febiyanti Ceisarahni menceritakan awal mula kondisi badannya terasa tidak enak pasca menyantap menu Makanan Bergizi Gratis (MBG) yang diterima sekolahnya pada Jumat (3/10/2025).
Ceisar, sapaan akrabnya, mengatakan merasakan tangannya bergetar tak lama setelah menyantap ayam yang ada di menu MBG.
Dikatakan pelajar SMAN 3 Purworejo ini, tidak ada yang aneh dari rasa daging ayam yang ia santap.
Ia mengaku, lebih banyak mengkonsumsi ayam ketimbang temannya karena ia sempat menukar lauk.
Baca juga: NAMPAN MBG Dicuci Pakai Air Bak yang Sangat Kotor dan Tak Mengalir, Petugasnya Cuma Senyum-senyum
"Saat semua belum habis, rasa mual mulai timbul," katanya, yang kini dirawat di Puskesmas Bragolan.
Setelah menyantap ayam, Ceisar menerima pengumuman dari sekolah untuk banyak minum air putih dan susu.
Ia lalu keluar kelas dan mulai merasakan tangannya mulai bergetar.
Sementara itu, siswi SMAN 3 lainnya, Nikmah, juga mengalami gejala serupa, seperti mual dan sesak napas setelah mengonsumsi menu yang sama.
Ia mengungkapkan bahwa makanan yang dimakannya terasa tidak enak dan berbau seperti besi.
"Pas setelah makan, kok pusingnya sakit banget, itu kepalanya sakit, terus dadanya sesek banget, terus perutnya itu kayak dari sini sampai sini itu ketarik," kata Nikmah, yang saat ini masih mendapatkan perawatan di Puskesmas Bragolan.
Baca juga: Baru 6 Dapur MBG di Lubuklinggau Miliki Sertifikat Laik Higienes, 2 Kecamatan Belum Terealisasi
Gejala yang dialami Nikmah mulai terasa sekitar pukul 09.00 pagi, saat jam istirahat sekolah.
Ia juga mengaku merasa pusing saat berangkat sekolah, namun pusingnya tidak separah setelah mengonsumsi makanan tersebut.
"Ayamnya bau besi," tutup Nikmah singkat.
Sebanyak ratusan siswa di Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah, diduga mengalami keracunan setelah menyantap makanan dari program Makan Bergizi Gratis (MBG).
Siswa-siswa tersebut berasal dari SMAN 3 Purworejo dan SMPN 8 Purworejo, dengan laporan gejala yang meliputi mual, pusing, dan muntah.
Baca juga: Gejala Kematian Bunga Muncul Usai Lebih dari 2x24 Jam Santap MBG, Sempat Minum Obat dari Warung
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.