Kasus Covid19 di Sumsel

3 Warga Sumsel Dinyatakan Positif Covid-19, Kasus Pertama Terjadi di Kabupaten Banyuasin

Warga Sumatera Selatan (Sumsel) yang positif Covid-19 bertambah dua orang. Keduanya sempat dirawat di Rumah Sakit Umum

|
Penulis: Linda Trisnawati | Editor: Odi Aria
STRINGER)
ILUSTRASI RAWAT PASIEN COVID-19- Warga Sumatera Selatan (Sumsel) yang positif Covid-19 bertambah dua orang. Keduanya sempat dirawat di Rumah Sakit Umum Pusat Dr Mohammad Hoesin Palembang. Total ada 3 warga Sumsel dinyatakan positif Covid-19, Jumat (13/6/2025). 

Yang menjadi sorotan adalah informasi yang dikumpulkan petugas Puskesmas dari keluarga dan tetangga. Mereka menyatakan bahwa AS tidak pernah bepergian ke luar kota.

Selama ini, AS hanya berada di lingkungan rumahnya. Hal ini membuat keluarga terkejut ketika menerima kabar bahwa AS dinyatakan positif Covid-19.

"Sejauh ini, seperti itulah informasi yang kami peroleh dari keluarga dan tetangga. Meski begitu, pasien tetap kami sarankan untuk melakukan isolasi untuk penyembuhan dan terus dilakukan pemantauan," ungkap dr. Rini.

Meski demikian, Dr. dr. Rini mengimbau masyarakat Banyuasin untuk tidak perlu cemas dan khawatir berlebihan dengan adanya kasus ini.

Ia menekankan bahwa Dinas Kesehatan telah mengeluarkan surat edaran berdasarkan acuan dari Kementerian Kesehatan RI.

"Dari kementerian, juga sudah diimbau tidak perlu khawatir. Karena, sebelumnya sudah dilakukan vaksin hingga booster. Kami juga mengimbau, agar masyarakat tidak panik," pungkasnya.

Sumber: Sriwijaya Post
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved