Ancam Tembak Anies
Nasib AWK Pria yang Ancam Tembak Anies Baswedan, 4 Tahun Penjara Denda Rp 750 Juta Menanti
Nasib AWK pria yang mengancam akan menembak Capres nomor urut 1 Anies Baswedan setelah berhasil dibekuk pihak kepolisian.
SRIPOKU.COM - Nasib AWK pria yang mengancam akan menembak Capres nomor urut 1 Anies Baswedan setelah berhasil dibekuk pihak kepolisian.
AWK ditangkap oleh tim gabungan dari Direktorat Tindak Pidana Siber Bareskrim Mabes Polri dan Polda Jawa Timur di Jember.
Kepala Divisi Humas Mabes Polri Irjen Sandi Nugroho mengatakan, AWK diketahui baru berusia 23 tahun.
"Dilihat dari umur, dia sudah lulus dari sekolah menengah atas, namun untuk apakah dia kuliah ataupun dia sekolah yang lainnya, ini masih didalami," kata dia, Sabtu (13/1/2024).
Sandi mengatakan, AWK sudah mengakui melakukan pengancaman akan menembak Anies Baswedan melalui akun TikTok @calon istri71600.
AWK sendiri sudah mengakui bahwa akun tersebut merupakan miliknya.
Belum Tersangka
Setelah ditangkap AWK belum menyandang status sebagai tersangka.
Hal ini disebabkan karena polisi masih akan melanjutkan pemeriksaan dan gelar perkara.
Sandi menjelaskan sementara pria tersebut masih dalam pemeriksaan untuk pendalaman.
"Setelah nanti diperiksa, baru nanti ada proses berikutnya, gelar perkara, pemeriksaan saksi, itu kan nanti penyidik," kata dia.
Dijerat UU ITE
Sandi mengungkapkan berdasarkan informasi dari penyidik ancaman yang dilakukan oleh pelaku bisa dikenakan pidana UU ITE pasal 29 yakni pengancaman melalui media.
Pasal 29 Undang-undang Nomor 1 Tahun 2024 tentang Revisi Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE) mengatur larangan bagi, "setiap orang dengan sengaja dan tanpa hak informasi elektronik dan/atau dokumen elektronik secara langsung kepada korban yang berisi ancaman kekerasan dan/atau menakut-nakuti".
Pada bagian penjelasan, dijelaskan bahwa yang dimaksud dengan "korban" adalah orang yang mengalami penderitaan fisik, mental, dan/atau kerugian ekonomi yang diakibatkan oleh tindak pidana.
| VIRAL 2 Wanita Diperas Pemilik Speedboat saat Nyebrang ke Pulau Kemaro Palembang, Modus Habis Minyak |
|
|---|
| SUKA Video Jenis Genre Ini, Sosok Siswa yang Disebut-sebut Terduga Peledakan di SMAN 72 Jakarta |
|
|---|
| Semarak Puncak Honda Bikers Day 2025, 11.909 Bikers akan Kumpul di Garut Jawa Tengah |
|
|---|
| Beda Nasib Dua Tim Asal Sumsel di Putaran Pertama Liga 2, Sumsel United Papan Atas SFC Juru Kunci |
|
|---|
| WAKTU Tempuh Jalan Tol Palembang–Betung Satu Jam, Hutama Karya Sebut Progres Capai 73,84 Persen |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.