Pembunuhan Ibu Anak di Subang
Yosep Ternyata Curhat dengan Danu Sebelum Lakukan Pembunuhan di Subang, Sebut Mau Beri Pelajaran
"Tersangka Y ini menyatakan dia akan memberikan pelajaran ke kedua korban dan Danu diminta membantu," ujar Ahid Syaroni.
SRIPOKU.COM, SUBANG -- salah satu hal yang diselediki dalam kasus pembunuhan ibu dan anak di Subang, Jawa Barat (Jabar) adalah adanya isu perencanaan pembunuhan.
Tidak sedikit yang bertanya-tanya, apakah kasus pembunuhan pada 18 Agustus 2021 lalu tersebut sudah direncanakan sebelumnya atau tidak.
Mengenai dugaan perencanaan pembunuhan, kuasa hukum dari salah satu tersangka bernama Danu mengurai penjelasan.
Kepada penyidik, Danu mengurai detail soal keterlibatannya dalam kasus pembunuhan tersebut.
Melalui kuasa hukumnya, Danu bercerita tentang detik-detik Tuti dan Amalia dihabisi Yosep dan dua anak tirinya, Arighi dan Abi.
Awalnya, Danu mengaku hanya disuruh untuk membantu Yosef ke TKP.
Pada tanggal 17 Agustus 2021 sekira pukul 21.00 Wib, Danu bertemu Yosep.
Di momen itulah Yosep mengurai curhatan soal keinginannya untuk memberi pelajaran ke istri dan anaknya.
Dalam curhatan tersebut terkuak bahwa Yosep diam-diam menyimpan dendam ke Tuti dan Amalia.
"Danu tahunya Y akan memberikan pelajaran kepada korban ini pada tanggal 17 Agustus 2021, malam sebelum kejadian jam 21.00 Wib."
"Danu dipanggil (Yosep) 'Nu, kadieu, tolong bantu mamang, mamang mau kasih pelajaran'."
"(Yosep) curhat masalah yayasan, tidak diberikan uang (oleh korban)," ungkap Ahid Syaroni pengacara Danu dilansir TribunnewsBogor.com dari Youtube Heri Susanto, Jumat (20/10/2023).
Mendengar Yosep selaku pamannya curhat, Danu mengaku saat itu hanya menyimak.
Namun kala itu, Danu tidak menyangka bahwa maksud Yosep meminta bantuan adalah untuk membantu perkara pembunuhan.
"Tersangka Y curhat masalah rumah tangga, masalah yayasan."
| Update Kasus Pembunuhan Ibu Anak di Subang, Yosef Terancam Penjara Seumur Hidup atau Hukuman Mati |
|
|---|
| Misteri DNA Misterius di Bawah Jasad Ibu Anak di Subang, Polisi Sebut Belum Ada yang Cocok |
|
|---|
| Heboh Sosok Diduga Banpol Perintahkan Danu Bersihkan Kamar Mandi di Lokasi Pembunuhan di Subang |
|
|---|
| Temuan Baru di Lokasi Pembunuhan Ibu Anak di Subang, Ada Percikan Darah di Dinding dan Sofa |
|
|---|
| Diduga Sakit Hati, Yoris Sebut Yosep Pernah Lakukan KDRT dan Sikut Ibunya, 'Mamah Didorong' |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.