Berita OKI

Lagi Viral, Destinasi Wisata Pantai Kerikil Desa Sepang Kecamatan Pampangan, Seindah Mata Memandang

Lagi Viral, dalam waktu sepekan terakhir, masyarakat di Kabupaten OKI mendadak dihebohkan dengan munculnya wisata air bernama pantai kerikil

Editor: bodok
SRIPOKU.COM/Ts Winando
Wisata dadakan pantai kerikil di Desa Sepang, Kecamatan Pampangan, Kabupaten Ogan Komering Ilir mampu sedot ribuan pengunjung setiap harinya. 

"Bahkan tiga hari terakhir, rata-rata setiap harinya ada 400 sampai 500 motor yang datang kesini atau mencapai ribuan orang," paparnya. 

Terpisah, Sekretaris Karang Taruna Kecamatan Pampangan Rahman Kawakib bersyukur dengan viralnya pantai kerikil ini berdampak baik bagi perekonomian masyarakat sekitar.

Dimana puluhan lapak pedagang dan transportasi wisata yang bisa dinikmati seperti perahu dan pelampung ada di lokasi untuk menambah kegembiraan para wisatawan.

"Alhamdulillah bisa mendatangkan rezeki bagi warga sekitar yang menjadi tukang parkir dan sudah ada sekitar 15 lapak pedagang yang berjualan disana," sebut pemuda asli Pampangan.

"Terdapat juga warga yang menyewakan perahu untuk mengelilingi sungai dan dikenakan biaya Rp 2.000 perorang dan untuk sewa pelampung Rp 5.000 rupiah," sambung dia.

Rasa penasaran membawa Rendi salah satu pengunjung untuk menghabiskan masa libur bersama teman-temannya kelokasi tersebut.

"Sengaja jauh-jauh dari Kayuagung menuju kesini karena penasaran tempat ini viral di medsos. Tempatnya lumayan jauh dari sekitar kurang lebih 1 jam sampai ke Desa Sepang," kata Rendi.

"Belum lagi ditambah waktu sekitar 15 menit masuk dari Desa Sepang pantai kerikil ini dan hanya bisa dilewati sepeda motor, karena jalan sempit melewati kebun warga," jelasnya, yang baru kali pertama ketempat wisata viral ini.

Meskipun jarak tempuh yang sangat jauh. Rasa lelahnya terbayarkan dengan pemandangan dan kondisi alam yang indah.

"Selain bisa bermain air atau berenang, disini juga terdapat banyak spot poto yang bagus-bagus. Apalagi saat sore hari bisa melihat sunset (matahari terbenam)," pungkasnya.

Sumber: Tribun Sumsel
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved