Hoaks Haji Halim Meninggal Dunia

'Saya Bekerja untuk Tuhan', Sosok Ini Ungkap H Halim Masih Terus Kerja Meski Sudah Berusia Senja

"Saya bekerja untuk Tuhan, masyarakat, 'alim 'ulama, fakir miskin, dan orang-orang susah, serta fasilitas-fasilitas tempat ibadah," ujar H Halim

Penulis: Muhammad Naufal Falah | Editor: Refly Permana
Handout
Pengusaha terkaya di Sumsel, H Halim (duduk), bersama stafnya di kediaman Jalan M Isa Palembang, baru-baru ini. H Halim kini dalam keadaan sehat wal'afiat. 

Sosok yang baik

H Ramli Sutanegara JP, pembina lembaga tinggi adat Republik Indonesia menuturkan kesaksian mengenai H Halim

Melalui video kanal YouTube Riza Vahlevi yang tayang 2 Agustus 2021 lalu, politisi asal Provinsi Kepulauan Bangka-Belitung ini menyebut H Halim bukan orang sembarangan.

"Kms H Halim ini adalah orang biasa saja, dia bukan orang yang berpendidikan tinggi.

Tetapi oleh Allah SWT, dia diberi banyak kelebihan, kelebihannya melebihi seorang profesor," bukanya.

Apalagi, H Halim yang sudah memasuki kepala delapan masih tetap sehat beraktivitas.

Bahkan dia masih terus bekerja tanpa henti.

"Dan dia disayang oleh Allah SWT. Nyata di hadapan kita, usianya sudah 83 tahun. Di usia itu, beliau masih sangat fit," lanjutnya.

"Kadang kondisi badannya masih sehat, kemudian daya pikirnya masih betul-betul energik.

Beliau tidak pernah beristirahat, bekerja-bekerja," sambungnya.

Dia sempat menyarankan H Halim untuk berehat sejenak.

"Tapi dia terus bekerja dan bekerja, tidak ada kenal waktu," ujar Ramli.

Dia pun bertanya alasan H Halim masih terus bekerja.

Padahal, menurut Ramli, anak-cucu H Halim sudah memiliki usaha sendiri.

"Beliau mengatakan, 'Saya bekerja untuk Tuhan, masyarakat, 'alim 'ulama, fakir miskin, dan orang-orang susah, serta fasilitas-fasilitas tempat ibadah.'," tutur Ramli mengulangi ucapan H Halim.

Sumber: Sriwijaya Post
Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved