Lapor Mang Sripo

Apa Kabar Buskota dan Transmusi?

Beberapa waktu lalu sudah dinyatakan bahwa bus kota akan habis masa trayeknya dan tidak boleh dioperasikan lagi. Lalu bagaimana kabarnya sekarang dan

Editor: Bedjo

SRIPOKU.COM - Beberapa waktu lalu sudah dinyatakan bahwa bus kota akan habis masa trayeknya dan tidak boleh dioperasikan lagi. Lalu bagaimana kabarnya sekarang dan bagaimana dengan kondisi bus transmusi. Apalagi menjelang perhelatan akbara Asian Games 2018 ini tentunya transportasi sangat dibutuhkan.
0812 73xx xxxx

Berita Lainnya:
Desember 2018, Tinggal 27 Unit Bus Kota yang Tersisa

Jawab
Diganti Bus Baru dan Ber-AC
Pada pertengahan tahun 2018 jelang Asian Games, sebanyak 50 bus kota yang masih beroperasi saat ini akan habis masa trayeknya dan tidak akan diperpanjang. Kita masih menunggu pihak ketiga melalui Organda (Organisasi Pengusaha Angkutan Darat), untuk mengadakan bus-bus baru. Bus-bus yang nantinya akan dioperasikan ini harus memiliki AC sehingga membuat nyaman penumpang.

Setidaknya bus kota yang baru nanti sama seperti bus Transmusi yang sudah beroperasi dan membuat nyaman penumpang. Jadi bagi pihak swasta yang ingin melakukan pengadaan bus kota, harus benar-benar baru dan tak boleh yang telah direkondisi maupun direnovasi. Mobil bus-bus ini kan selayaknya 10 tahun beroperasi harus dilakukan peremajaan, jangan seperti bus-bus yang sekarang ini, banyak tidak layak jalan. Ketika berjalan saja sudah miring-miring. Itukan membahayakan.

Mengenai kapan akan dilakukan pengadaan, belum dipastikan waktunya dan akan segera direncanakan. Sehingga diminta bagi pihak swasta silakan untuk berinvestasi. Namun tidak untuk angkutan kota (angkot). Karena untuk angkot belum ada rencana untuk melakukan penambahan angkot, dan hanya melakukan peremajaan kendaraan.(bew)

Kurniawan
Kepala Dinas Perhubungan Kota Palembang

Keterangan:
Jika Anda ingin menyampaikan keluhan, kritik dan saran tentang pelayanan publik, silahkan mengirimkan ke: SMS: 0811710188, Fax: 0711-447071, E-mail: sriwijayapost@yahoo.com, Facebook: Sriwijaya Post

Sumber: Sriwijaya Post
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved