Gaby Siswi SMA Hilang
Kondisi Gaby Siswi SMA yang Sepekan Tak Pulang ke Rumah, Ditemukan Seorang Diri Pegang Hp di Kantin
Maria Gabriella dikabarkan sudah berhasil ditemukan oleh aparat kepolisian dari Polres Metro Tangerang, seperti apa kondisinya?
Ringkasan Berita:
- Akhirnya, siswi SMA yang sudah sepekan tak pulang ke rumah berhasil ditemukan polisi.
- Pihak keluarga diminta polisi untuk tidak memberikan keterangan.
- Kondisi Gaby yang sudah satu pekan bikin khawatir ayah dan ibu.
SRIPOKU.COM - Maria Gabriella dikabarkan sudah berhasil ditemukan oleh aparat kepolisian dari Polres Metro Tangerang.
Gaby, sapaan akrabnya, sedang berada di kantin Taman Ismail Marzuki seorang diri pada Rabu (12/11/2025).
Sayangnya, polisi masih belum mau mengungkapkan apa penyebab siswi SMA Strada St Thomas Aquino itu tidak memberi kabar ke orangtua selama enam hari.
Pihak keluarga mengaku belum tahu kepastian apa benar Gaby sudah berhasil ditemukan polisi.
Baca juga: Kisah Ayah Ubek-ubek Tangerang Cari Putri yang Hilang, Maria Gabriella Sudah Sepekan tak Pulang
Awal Mula Gaby Dilaporkan Hilang
Sebelum tidak ada kabar, Gaby ke sekolah seperti biasanya.
Ia diantar ibunya mengendarai motor, yang selanjutnya ditinggal di sekolah Gaby.
"Ibunya lanjut kerja naik ojek online. Motor ditinggal karena Gaby ada les sore harinya," kata Yohanes saat dihubungi Kompas.com.
Yohanes sudah tidak bisa menghubungi Gaby sejak siang, perasaan cemas mulai muncul.
Bahkan hingga sore, Gaby tak lagi memberikan kabar.
Saat Brigita pulang kerja, putrinya belum juga tiba di rumah.
“Malamnya kami doa bareng, tapi Gaby enggak ada. Baru setelah itu mamanya cerita kalau Gaby enggak pulang,” cerita dia. Keesokan harinya, keluarga melapor ke Polres Metro Tangerang Kota dan diterima oleh Kanit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) pada Kamis (6/11/2025).
Rute Sang Ayah Mencari Putri Tercinta
1. Pasaraya, Manggarai
Pada Jumat (7/11/2025), Yohanes bersama putranya bernama Michael mendapat informasi bahwa titik koordinat ponsel Gaby terdeteksi di Pasaraya, Manggarai, Jakarta Selatan.
Saat tiba di Stasiun Manggarai, Yohanes langsung menuju Pasaraya untuk mencari.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palembang/foto/bank/originals/gabylang.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.