Berita Palembang

Sore Mencekam di Gandus Palembang, Rumah Panggung Ambruk Timpa Mobil, 8 Penghuni Selamat

Rumah panggung kayu milik warga di Jalan Pangeran Sido Ing Kenayan, Kelurahan Karang Anyar, Gandus

Editor: Yandi Triansyah
SRIPOKU.COM /Rachmad Kurniawan Putra
RUMAH AMBRUK -- Kondisi gelap gulita pasca sebuah rumah kayu ambruk sebagian dan menimpa mobil warga hingga ringsek  di Jalan Pangeran Sido Ing Kenayan, Karang Anyar, Kecamatan Gandus, Sabtu (22/11/2025). Atap dan sebagian dinding ambruk, bangunan utama tampak miring. 

"Kami mendapat laporan sekitar pukul setengah 5 sore. Tidak ada korban jiwa. Proses evakuasi berlangsung sekitar satu jam setelah kendaraan derek siap. Mobilnya dievakuasi ke tempat yang aman tidak jauh dari lokasi," kata Andi.

Anisudin (50) pemilik mobil Rush yang tertimpa atap rumah mengaku pada saat kejadian ia sedang melaksanakan salat Ashar.

Ia meletakkan kendaraannya di depan rumah tersebut karena tempat parkir yang biasa, sedang digunakan warga untuk keperluan acara.

"Karena besok mau ada acara saya pindahkan mobil ke sana, terus saya tinggal salat sebentar. Terus dengar suara kuat, awalnya saya kira orang tabrakan," kata Anis.

Ia tak menyangka dan hanya bisa mengikhlaskan musibah tak terbayangkan yang menimpanya.

"Sudah saya ikhlaskan saja, mau gimana lagi. Mungkin bakal dijual," katanya.

Sumber: Sriwijaya Post
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved