Sumsel Blackout

Listrik Padam Dari Siang Jaringan Terganggu, Telkomsel Minta Maaf ke Pelanggan

Dampak listrik mati di sebagain Sumsel dan wilayah Sumbagsel lainnya, Telkomsel angkat bicara karen jaringannya juga ikut terganggu.

Penulis: Hartati | Editor: adi kurniawan
Dok. Telkomsel
Telkomsel kembali memperkuat jaringan dan menghadirkan beragam layanan terdepan untuk para pelanggan di wilayah operasional Sumatera. 

SRIPOKU.COM, PALEMBANG - Dampak listrik mati di sebagain Sumsel dan wilayah Sumbagsel lainnya, Telkomsel angkat bicara karen jaringannya juga ikut terganggu.

VP Area Network Operations Sumatera, Nugroho A Wibowo mengatakan, sehubungan dengan adanya penurunan kualitas jaringan Telkomsel akibat pemadaman listrik di sejumlah wilayah Sumatera, khususnya wilayah Sumatera Selatan dapat kami sampaikan sebagai berikut:

Telkomsel menyampaikan permohonan maaf kepada pelanggan atas terjadinya penurunan kualitas jaringan Telekomunikasi di wilayah tersebut.

Penurunan kualitas layanan terjadi dikarenakan adanya pemadaman listrik yang berdampak pada operasional sejumlah BTS di wilayah tersebut.

"Telkomsel akan terus memaksimalkan sistem catu daya yang dimiliki untuk memberikan layanan seluler yang optimal," ujarnya, Selasa (4/6/2024).

Nugroho mengatakan, saat ini Telkomsel terus berkoordinasi dengan berbagai pihak terkait untuk memulihkan layanan kami agar pelanggan dapat kembali menikmati layanan komunikasi dengan lancar.

"Kami ucapkan terimakasih kepada seluruh pelanggan atas kesetiaannya dalam menggunakan produk dan layanan Telkomsel," tutup Nugroho.

Kondisi Terkini Kota Palembang

Sudah delapan jam berlalu listrik di Kota Palembang masih mengalami pemadaman.

Hingga pukul 19.20 WIB, sejumlah daerah di Palembang masih dilaporkan masih mengalami pemadaman.

Namun beberapa wilayah dilaporkan listriknya sudah menyala.

Menjelang siang, Selasa (4/6/2024) sekira pukul 11.00 WIB, warga di Kota Palembang dikagetkan dengan kondisi listrik yang tiba-tiba padam.

Padahal cuaca di Palembang siang itu cerah dan tidak ada juga informasi ada pemadaman.

Namun kondisi tak diduga oleh pelanggan akan lama.

Setelah pelanggan membuka sosmed, heboh ternyata tidak hanya di Palembang yang mengalami pemadaman tapi juga beberapa provinsi lainnya di Sumatera.

 Dampak Blackout SUTT Lubuklinggau-Lahat, 437.798 Pelanggan PLN di Babel Padam

Terhitung ada lima provinsi yang ikut terdampak.

Ternyata ada gangguan transmisi SUTT Lubuklinggau-Lahat.

"Daerah Talang Jambi pak tolong," teriak salah seorang pelanggan di Palembang, berharap listrik segera dinyalakan.

"Di Sukawinatan hidup sebagian, tempat kami belum," balas warga lainnya.

"Kawasan KM 7 juga belum hidup," teriak yang lainnya.

"Kalidoni, Pusri seperti dusun tinggal, gelap," teriak warga lainnya.

Setidaknya sudah 8 jam mereka mengalami listrik padam.

Kondisi ini diperparah dengan tidak mengalirnya air bersih ke rumah-rumah warga.

Belum lagi, kondisi batre handpone yang sudah sekarat untuk dicas.

PT PLN (Persero) tengah melakukan upaya untuk mengatasi gangguan pada sejumlah jaringan transmisi di Pulau Sumatera.

Diketahui sejumlah pelanggan PLN di beberapa provinsi di Sumatera alami padam listrik sejak Selasa (4/6/2024) sekira pukul 11.00 WIB.

Beberapa provinsi terganggu yakni Lampung, Jambi, Bengkulu, Sumsel hingga Bangka Belitung.

Kondisi ini terjadi akibat blackout SUTT Lubuklinggau-Lahat.

Manager Komunikasi PT PLN UID S2JB, Iwan Arissetyadhi mengatakan, ratusan personil PLN sudah diterjunkan ke lapangan untuk menelusuri penyebab gangguan untuk memulihkan kembali sistem kelistrikan yang terdampak.

"PLN menyampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan yang dialami oleh para pelanggan terdampak," melalui keterangan tertulis PLN yang diterima Sripoku.com.

PLN UID S2JB membenarkan bahwa saat ini terjadi listrik padam terjadi di seluruh wilayah Sumsel, Selasa (4/6/2024).

PLN menjelaskan, Sumsel Blackout lantaran terjadi gangguan tranmisi SUTT 275 KV Linggau-Lahat sehingga berdampak pada sistem kelistrikan di wilayah Sumsel, Jambi dan Bengkulu.

"Pelanggan yang terhormat sehubungan dengan gangguan tranmisi SUTT 275 KV Linggau-Lahat sehingga berdampak pada sistem kelistrikan di wilayah Sumsel, Jambi dan Bengkulu," tulis keterangan PLN UID S2JB.

Sumber: Sriwijaya Post
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved