Berita Palembang
Perbakin Sumsel Gratiskan Latihan Atlet, Anto BU: Target Medali PON XXI Meningkat
Ketua Umum Pengprov Perbakin Sumsel H Bambang Irawan Raspati Putra bertekad meningkatkan prestasi Sumsel pada PON XXI di Sumut-Aceh
SRIPOKU.COM, PALEMBANG - Ketua Umum Pengprov Perbakin Sumsel H Bambang Irawan Raspati Putra bertekad meningkatkan prestasi Sumsel pada PON XXI di Sumut-Aceh 2024 mendatang.
"Kalau saya target medali di PON nanti sebanyak mungkin. Karena Palembang Sumsel itu atletnya paling terbaik juga banyak," ungkap H Bambang Irawan Raspati Putra didampingi Ketua umum PB Perbakin, Letjen. TNI (Purn) Joni Supriyanto dan Kabid Humas Deliar Marzoeki usai pelantikan pengurus Persatuan Menembak Indonesia (Perbakin) Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) Periode 2023-2027 di Griya Agung Palembang, Rabu (6/12/2023) malam.
Pria yang akrab disapa Anto Bambang Utoyo ini juga memiliki terobosan untuk memasalkan olahraga yang selama ini terkesan ekslusif dengan menggratiskan atlet untuk berlatih.
"Dengan pemimpin yang baru diresmikan, menggratiskan semua para atlet untuk berlatih. Karena selama ini dikenakan cas.
Kami gratiskan untuk membina atlet yang baru," kata putra bungsu komandan peperangan 5 Hari 5 Malam di Palembang, almarhum Jenderal Bambang Utoyo.
Mantan Ketum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Sumsel yang gemar berburu ini pun men targetkan bisa memboyong kalender event nasional ke Sumsel.
"Harus punya target. Ya gak usah banyak-banyaklah," kata Anto.
Ketua umum PB Perbakin, Letjen. TNI (Purn) Joni Supriyanto memastikan bakal ada event nasional di Sumsel.
"Kemarin Sumsel tuan rumah Popnas. Prestasinya Pengprov Perbakin Sumsel untuk menyelenggarakan. Tahun depan pasti ada.
Kami sudah sampaikan pada provinsi-provinsi, bulan berapa dia akan menyelenggarakan kejuaraan sehingga tidak tabrakan dengan provinsi yang lain," kata Joni.
Joni menjelaskan baru saja melantik kepengurusan Pengprov Perbakin Sumsel masa bakti 2023-2027 dengan jumlah 65 orang pengurus yang terdiri dari 3 bidang yaitu tembak sasaran, tembak reaksi, dan tembak berburu.
“Mudah-mudahan dengan kepengurusan yang baru ini mampu meningkatkan prestasi olahraga menembak di Sumsel, khususnya dalam menghadapi Pekan Olahraga Nasional (PON) Aceh-Sumut. Karena saat ini ada 12 atlet Sumsel yang sudah lolos ke PON Aceh-Sumut,” katanya.
Dilanjutkan Joni, program terdekat saat ini yaitu provinsi menyiapkan atletnya untuk PON Aceh-Sumut. Perebutan kuota PON sudah selesai, Sumsel meloloskan sebanyak 12 atlet.
“Harapannya mudah-mudahan semua 12 atlet mendapatkan medali, harus meningkat dari perolehan medali di PON Papua yang mendapatkan 1 emas, 1 perak, dan 2 perunggu,” ujar Joni.
Joni menambahkan, bahwa support dari pusat yaitu berupa pemusatan latihan di Jakarta sepanjang tahun, sebab dirinya menyadari adanya keterbatasan setiap wilayah.
| Misteri Suhu Panas 36 Derajat Celcius di Sumsel Terkuak, BMKG Ungkap Penyebabnya |
|
|---|
| Disertasi Doktoral Ahmad Naafi Soroti Rekrutmen Penyelenggara Pemilu |
|
|---|
| BANDIT Curanmor di Palembang Makin Menggila, Sekali Beraksi Gasak Dua Unit Sepeda Motor |
|
|---|
| WANITA Ini Dianiaya di Dekat Pos Polisi 10 Ulu Palembang, Tiba-tiba Rambut Saya Dijambak Pak! |
|
|---|
| Pagar Taman Budaya Jakabaring Kini Berhias Kisah Indah Sumsel |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.