Tutorial

Resmi Diumumkan Hari ini, Ini Cara Cek Hasil Seleksi Mandiri Universitas Padjajara Tahun 2023

Sebagai informasi, daya tampung seleksi mandiri untuk program sarjana di Unpad sekitar 30-40 persen dari total daya tampung program studi.

Unpad.ac.id
Gedung Universitas Padjajaran. 

SRIPOKU.COM -- Hari ini, Jumat (21/7/2023), hasil dari seleksi mandiri Universitas Padjajaran (Unpad) tahun 2023 resmi diumumkan.

Untup seleksi mandiri kali ini, Unpad menerapkan dua skema.

Skema pertama adalah menggunakan nilai Seleksi Nasional berdasarkan Tes (SNBT) Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTNK).

Sementara skema ke dua adalah denga menggunakan nilai dari SMUP.

Skema nilai SNBT UTBK hanya dikhususkan untuk lulusan baru tahun 2023.

Kepala Kantor Komunikasi Publik Unpad Dandi Supriadi mengatakan, pengumuman hasil SMUP dipastikan sesuai jadwal.

Menurutnya, hasil pengumuman bisa direncanakan bisa diakses pada pukul 17.00 WIB.

"Rencananya pukul 17.00, mudah-mudahan tidak ada sesuatu yang membuat mundur," kata Dandi saat dikonfirmasi Kompas.com, Kamis (20/7/2023).

===

Cara akses pengumuman SMUP

Ia menjelaskan, hasil seleksi mandiri dapat diakses melalui laman http://pengumuman.unpad.ac.id. Berikut caranya:

1. Buka laman http://pengumuman.unpad.ac.id

2. Klik menu "Sarjana"

3. Isi nomor ujian dan biodata yang diminta

4. Hasil SMUP 2023 akan muncul

Sumber: Kompas.com
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved