Mengapa Minum Kopi Membuat Tubuh Dehidrasi dan Sering Buang Air Kecil? Berikut Penjelasannya

Minum kopi membuat tubuh dehidrasi dan sering kebelet buang air kecil/pipis? Simak penjelasannya berikut ini.

Editor: Bejoroy
ISTIMEWA
Ilustrasi - Kafein memiliki efek diuretik yang akan membuat kita buang air kecil lebih sering daripada saat normal. 

SRIPOKU.COM - Pernahkah kamu merasa lebih sering ingin buang air kecil setelah minum kopi? Mungkin itu adalah salah satu tanda bahwa kopi bisa membuat tubuh kita dehidrasi.

Sebetulnya tak hanya kopi yang membuat kita sering ke toilet, namun juga minuman lainnya yang mengandung kafein seperti soda dan teh.

"Kafein memiliki efek diuretik yang akan membuat kita buang air kecil lebih sering daripada saat normal," kata Ahli Penyakit Dalam dan spesialis obat-obat obesitas, Charlie Seltzer, MD kepada PopSugar dilansir dari Kompas.com.

Minum Kopi dalam Keadaan Perut Kosong Ternyata Bisa Berdampak Buruk Bagi Kesehatan, Ini 7 Bahayanya!

Saat Menstruasi Hindari Minum Kopi! Ini Penjelasannya?

Dalam porsi yang sama, kata dia, minuman berkafein akan mengeliminasi lebih banyak air ketimbang jika mengkonsumsi air biasa.

"Mengkonsumsi kopi dalam ukuran delapan ons akan membuat tubuh terhidrasi daripada tidak meminum apapun."

"Tapi efek hidrasinya akan lebih sedikit daripada minum delapan ons air," kata Dr Seltzer.

Jadi, apakah minum kopi membuat dehidrasi? Secara teknis, iya.

Namun sangat kecil dampaknya dan tidak akan merusak sistem tubuh secara keseluruhan.

Bahkan jika kamu tergolong penggila kopi, meminum beberapa gelas kopi (dalam jumlah wajar) masih tak menjadi masalah.

Ilustrasi
Ilustrasi (pexels.com)

Hanya saja, pastikan kita juga mengkonsumsi banyak air untuk kesehatan tubuh, kulit, dan energi.

Selain itu, sebetulnya meminum kopi mampu memberikan berbagai manfaat untuk tubuh, simak penjelasannya berikut ini.

Dikutip dari The Independent, selain disebut sehat bagi jantung dan meningkatkan energi saat diminum pagi hari, ternyata kopi juga bisa menurunkan berat badan.

Alasan di balik manfaat penurunan berat badan karena kopi dapat meningkatkan metabolisme.

"Secangkir kopi harian dapat membantu meningkatkan tingkat metabolisme, dengan merangsang thermogenesis, sehingga membantu membakar lebih banyak lemak,” ungkap ahli nutrisi Sarah Flower kepada The Express.

Selain bermanfaat bagi metabolisme, kopi juga mengandung asam klorogenik (bantuan lain untuk menurunkan berat badan)—yang berfungsi memperlambat penyerapan karbohidrat dan mengurai lemak.

Tapi tunggu dulu, jangan langsung buru-buru menenggak habis kopi dalam sekejap.

Karena, menurut Flower, tubuh jutsru menjadi kebal dari manfaat pembakaran lemak kopi yang diminum terlalu banyak.

Sumber: TribunStyle.com
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved