Panji Petualang Klarifikasi, Terkait Bocah Dipatuk Anak Ular Kobra karena Sering Nonton Youtubenya!
Gegara Menirukan Panji Petualang Tangkap Ular Kobra, Bocah Ini Sekarat, Ini Klarifikasinya!
Penulis: Nadyia Tahzani | Editor: Welly Hadinata
"Jadi Panji titip pesen, apa yang dilakukan oleh Panji karena saya itu punya ilmu, udah bilang aja gitu, biar anak-anaknya gak gampang niru," katanya.
"Jadi inget, anak-anak jangan sesekali menangkap ular, karena Panji sendiri aja masih suka digigit, jika saya tidak apa-apa belum tentu juga kalian juga tidak apa-apa," ujarnya.
"Jadi mohon, apa yang Panji lakukan menangkap ular dengan tangan kosong jangan kalian tiru, tolong, semoga korban gigita ulan di Depok cepet sembuh," tutup Panji.
Dipatuk Anak Ular Kobra, Bocah 8 Tahun Sekarat, Dikira Bisa Dimainkan dan hendak Dimasukan ke Botol!
Seorang bocah delapan tahun sekarat setelah dipatuk ular kobra di Depok dan kini menjalani perawatan di rumah sakit.
Bocah 8 tahun yang dipatuk ular kobra di Depok itu kini masih menjalani perawatan di ICU RSUI.
Teror ular Kobra di Kota Depok masih terus terjadi.
Bocah delapan tahun berinisial RA terpaksa menjalani perawatan intensif di Rumah Sakit Universitas Indonesia (RSUI) setelah dipatuk ular Kobra di Jalan Kemiri Jaya, Kecamatan Beji, Depok, Minggu (15/12/2019).
"Ular kobra itu ditangkap sama keponakan. Pas mau dimasukin ke dalam botol minuman, keponakan saya langsung digigit (dipatuk) ular itu," kata paman korban Ramadhoni saat dihubungi wartawan, Selasa (17/12/2019).
Korban, kata Ramadhoni, langsung dibawa ke rumah sakit dan sempat mendapatkan perawatan di ruang ICU secara intensif Rumah Sakit Universitas Indonesia (RSUI).
Beruntung RA bisa cepat tertangani sehingga kini dirinya sudah berada di ruang rawat inap.
"Kami minta doanya agar keponakanya saya sembuh, saat ini kondisinya sudah membaik," papar Ramadhoni.
Sang paman menceritakan bagaimana awal mula keponakannya itu dipatuk ular.
Sebelumnya, RA tengah bermain dengan teman-teman sebayanya di teras rumah.
