Human Interest Story
Senang Jika Konsumen Happy
Terbang ke berbagai kota dengan sejumlah agenda padat semakin membuat Meta menyukai pekerjaannya.
TERJUN ke bisnis hotel dan menjadi public relation (PR) atau orang yang berhubungan langsung dengan narasumber, klien hingga menjadi ujung tombak mempromosikan perusahaan, membuat Meta Rostiawati Head of PR and Communication Indonesia, merasa bahagia. Ia mengaku dapat bertemu banyak orang dan mengenal dunia baru.
Terbang ke berbagai kota dengan sejumlah agenda padat semakin membuat Meta menyukai pekerjaannya karena dia juga senang traveling. "Kerja sekaligus menyalurkan bakat jalan-jalan," ujarnya.
Menurutnya, hal yang menjadi tantangan bagi dirinya adalah membuat perusahaan tempatnya bekerja menjadi besar dan sukses. Apalagi bisnis pelayanan terkadang menemukan banyak konsumen dengan beragam tipe dan karakter. Hal demikian menurut Meta membuat dirinya harus sabar dan pandai mengendalikan situasi dan kondisi.
Jika ada konsumen komplain bahkan hingga diperbesar masalah tersebut, wanita berambut pendek ini harus sigap mencarikan solusinya agar bisa segera clear masalahnya.
"Intinya saya bekerja harus membuat konsumen senang, pemilik properti rekanan kami happy dan perusahaan happy pastinya saya akan ikut happy juga," tambahnya.
Meski menyukai tantangan dalam bekerja, Meta mengaku membutuhkan kesabaran bekerja sebagai Public relation. (hartati)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palembang/foto/bank/originals/meta-rostiawati.jpg)