Lapor Mang Sripo
Jam Operasional Samsat Corner?
Samsat Corner yang ada di mall-mall, saya pribadi belum tahu seperti apa prosedurnya karena selama ini melakukan pembayaran langsung
SRIPOKU.COM - Terima kasih atas layanan-layanan pembayaran pajak untuk kami masyarakat sehingga tidak sulit lagi melakukan salah satu kewajiban warga negara tersebut. Hanya saja, untuk Samsat Corner yang ada di mall-mall, saya pribadi belum tahu seperti apa prosedurnya karena selama ini melakukan pembayaran langsung datang ke kantornya. Mohon sekira informasinya, termasuk salah satunya perihal jam operasional.
0852733808xx
Berita Lainnya: Target PKB Tahun 2018 Bikin Melongo, Samsat Palembang II Gencar Lakukan Ini
Jawaban:
Terima kasih atas pertanyaanya, Samsat Corner ada di mal-mal seperti Opi Mall, PS Mal, PIM dan PTC jam operasionalnya mulai pukul 9.00 hingga 14.00. Untuk persyaratan dan mekanisme pembayaranya yaitu bagi Wajib Pajak yang membayar pajak kenderaan bermotor cukup membawa KTP asli sesuai dengan nama yang tercantum dalam STNK/SKPD. Lalu menyiapkan biaya sesuai dengan jumlah pajak kendaraan bermotor yang mesti dibayarkan melalui kasir bank Sumsel Babel yang terdapat di seluruh point layanan Samsat. (cr26)
Herryandi Sinulingga
Kepala UPT Bapenda Palembang II atau Samsat Palembang II
Keterangan:
Jika Anda ingin menyampaikan keluhan, kritik dan saran tentang pelayanan publik, silahkan mengirimkan ke: SMS: 0811710188, Fax: 0711-447071, E-mail: sriwijayapost@yahoo.com, Facebook: Sriwijaya Post
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palembang/foto/bank/originals/petugas-samsat-corner-opi-mall-palembang-ii_20170815_113709.jpg)