Lapor Mang Sripo
Penanganan Kasus Gizi Buruk
Kami ingin bertanya, bagaimana cara melaporkan jika ada penderita gizi buruk dan apa yang sudah dilakukan pemerintah kota untuk mengatasi ini?
SRIPOKU.COM - Kepada Dinas Kesehatan Kota Palembang. Kami ingin bertanya, bagaimana cara melaporkan jika ada penderita gizi buruk dan apa yang sudah dilakukan pemerintah kota untuk mengatasi ini?
0819 7969 xxxx
Berita Lainnya: Berat Badan Naik, Balita Gizi Buruk Meninggal Dunia karena Gagal Jantung
Jawab
Silahkan Lapor ke Layanan Terdekat
Pemkot Palembang melalui Dinas Kesehatan dan jajarannya sudah menyiapkan pelayanan dengan keberadaan 1.000 posyandu dan 70 pustu yang menyiapkan pelayanan ibu hamil dan bayi sehingga ini juga bagian dari upaya pencegahan terjadinya kasus gizi buruk pada bayi.
Puskesmas di bawah naungan Pemkot Palembang sudah tersebar sebanyak 107 puskesmas. Beberapa program sudah dilakukan dan insya Allah akan ada program makanan tambahan. Untuk itulah jika ada yang belum terjangkau oleh jajaran kami maka silahkan laporkan ke puskesmas, posyandu atau pustu terdekat. Atau informasikan kepada perangkat pemerintahan seperti Ketua RT atau RW. (saf)
dr Alfa Romi
Sekretaris Dinkes Kota Palembang
Keterangan:
Jika Anda ingin menyampaikan keluhan, kritik dan saran tentang pelayanan publik, silahkan mengirimkan ke: SMS: 0811710188, Fax: 0711-447071, E-mail: sriwijayapost@yahoo.com, Facebook: Sriwijaya Post
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palembang/foto/bank/originals/pintu-masuk-puskesmas-kelurahan-7-ulu-palembang_20171114_161211.jpg)