Ikan Segar Berformalin
Wajib Diketahui Ciri Ikan SegarTapi Berformalin
Ikan merupakan makanan yang sangat digemari oleh masyarakat Indonesia, ada berbagai jenis macam-macam ikan
Penulis: Salman Rasyidin | Editor: Salman Rasyidin
Ikan-ikan yang dijual di pasaran dan tidak dihinggapi oleh lalat maka perlu Anda waspadai.
Karena ikan yang tidak dihinggapi oleh lalat merupakan salah satu ciri-ciri dari ikan yang memiliki kandungan formalin.
Binatang seperti lalat akan mudah bereaksi kepada ikan yang segar dan tidak diberi formalin.
6. Ikan segar tahan lama
Ikan yang berformalin juga dapat Anda lihat dari segar ikan yang tahan lama.
Ikan yang mengandung formalin akan memiliki tekstur yang terlihat segar lebih lama.
Biasanya bagi penjual ikan yang memiliki ikan segar pada pagi hari ketika ikan tersebut tidak diberi formalin maka pada Sore harinya ikan tersebut akan sedikit tidak segar.
Namun sebaliknya jika ikan tersebut diberikan formalin maka pada Sore harinya bahkan pada keesokan harinya lagi ikan tersebut akan tampak segar.
7. Warna daging ikan putih bersih
Ketika anda sudah membelah ikan yang Anda beli namun warna daging ikan yang Anda beli tersebut putih bersih anda perlu mewaspadainya sebab daging ikan yang memiliki warna putih bersih merupakan salah satu ciri dari ikan segar yang berformalin.
Untuk itu sangatlah penting Mengetahui berbagai macam ciri-ciri ikan segar yang berformalin dan berbagai macam perbedaan ikan segar yang berformalin dan juga ikan segar yang tidak berformalin.
8. Insang pada ikan berwarna merah kegelapan
Meskipun ikan terlihat segar namun ikan yang berformalin dapat anda ketahui dengan cara melihat pada warna Insang ikan tersebut.
Insang ikan yang berwarna merah kegelapan merupakan salah satu ciri ikan yang mengandung formalin.
Untuk itu maka anda perlu mewaspadai atau berhati-hati Ketika anda akan membeli ikan di pasar atau tempat-tempat penjual ikan lainnya.