Lapor Mang Sripo
Beca Tanpa Status Berseliweran
Akhir-akhir ini kami sebagai warga kota Palembang merasa sangat tidak aman dan nyaman berkendaraan di kota Palembang ini. Hal itu disebabkan begitu ba
SRIPOKU.COM - KEPADA YTH Bapak-Bapak yang bertanggung jawab soal jalan raya kota Palembang. Akhir-akhir ini kami sebagai warga kota Palembang merasa sangat tidak aman dan nyaman berkendaraan di kota Palembang ini. Hal itu disebabkan begitu banyaknya "Beca Berpantat Motor --Bentor." Para pengemudi ini begitu bebasnya melenggang lenggok di jalan protokol tanpa ada larangan baik dari pihak kepolisian maupun Dishub. Kami bingung, apakah mereka ini benar-benar sudah disahkan sebagai kendaraan umum yang bebas memasuki daerah yang seharusnya steril dari beca. Pengemudinya menerobos tanpa batas. Jika mereka ini dikatakan beca kok pantatnya motor. Di samping itu pengemudinya tidak memakai helm dan di malam hari tidak memakai lampu.
Saya baca di Sriwijaya Post sudah banyak warga yg memerotes ini, tapi sampai sekarang tidak ada tindakan, bahkan kendaraan ini semakin banyak dan berbuat "semau Gue" Pak Polisi diam saja.
Kami mohon kiranya pihak terkait bertindak tegas, agar kami sebagai pembayar pajak ini dapat merasa aman berkendaraa di kota yang kami cintai ini. Terima kasih Sriwijaya Post yang sudah memasukkan surat terbuka saya ini.
Kira Yamato
Berita Lainnya: Macet Tiap Sore
JAWAB:
Upaya Penindakan.
TERIMA kasih atas informasi dan usulannya. Dari Satlantas sudah ada upaya memberikan himbauan kepada mereka agar tidak menggunakan sepeda motor yang sudah dimodifikasi untuk mengangkut penumpang karena tidak sesuai dengan peruntukannya dan kita sudah koordinasi dengan Dishub Kota. Selain itu sudah ada upaya razia bersama yang telah dilakukan oleh Satlantas Polresta Palembang dengan Dishub Kota menertibkan bentor dll. Ke depan kami akan memberikan sosialisasi lagi sebelum melangkah kepada upaya penindakan. (fiz)