Ketika Percha Leanpuri Iba Lihat Anak-anak Menderita Bibir Sumbing

Menurut Percha, masa depan anak-anak masih panjang. Mereka berhak diperlakukan sama seperti teman sebayanya.

Penulis: Leni Juwita | Editor: Sudarwan
SRIPOKU.COM/LENI JUWITA
Hj Percha Leanpuri B Bus MBA 

SRIPOKU.COM, BATURAJA - Hj Percha Leanpuri B Bus MBA mengaku merasa iba dan terpangggil untuk mengulurkan tangan membantu biaya operasi tiga bocah bibir sumbing asal OKU.

“Setelah dioperasi, tiga bocah ini siap menyongsong masa depannya,” terang Hj Percha Leanpuri.

Menurut Percha, masa depan anak-anak masih panjang. Mereka berhak diperlakukan sama seperti teman sebayanya.

Namun terkadang saat bersosialisasi anak bibir sumbing sering mengalami kendala bergaul dengan teman-teman.

Setelah sukses menjalani operasi bibir sumbing ini, kata Percha, bocah-bocah lucu ini bisa nyaman dan tidak minder lagi sehingga aktivitas bersosialisasi, sekolah dan lain-lain bisa berjalan normal.

Menurut puteri sulung Bupati OKU Timur H Herman Deru ini, tiga bocah bibir sumbing ini ditemukannya saat road show ke desa-desa di Kabupaten Ogan Komering Ulu.

Kemudian, melihat kondisi tiga anak yang berasal dari keluarga kurang mampu ini Hj Percha Leanpuri langsung terketuk hatinya untuk membantu.

Selanjutnya setelah dilakukan pendataan, Aldi Pratama (1,3) bin Musri warga Desa Markisah Kecamatan Lubukbatang Kabupaten OKU.

Kemudian Fahri Aliman bin Surya Dharma (6) warga Desa Sukaraja Kecamatan Lengkiti Kabupaten OKU serta Okta Efrizal bin Kasiron (9) warga Desa Negerisindang Kecamatan Lengkiti dijemput.

Selanjutnya dibawa ke Rumah Sakit Pusri Palembang untuk menjalani tahapan-tahapan tindakan. Operasi dilakukan di Rumah Sakit Pusri Pelembang Sabtu lalu.

Sumber: Sriwijaya Post
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved