Tagana Goes to School
Menurut Apriyadi kegiatan yang diselenggarakan itu untuk mengajarkan para pelajar mulai SD-SMA bagaimana cara melakukan penyelamatan.
Editor:
Sudarwan
SRIPOKU.COM, PALEMBANG - Kepala Dinas Sosial Provinsi Sumsel, Apriyadi mengatakan akan mengedukasi para pelajar dengan kegiatan Tagana Goes to School.
Menurut Apriyadi kegiatan yang diselenggarakan itu untuk mengajarkan para pelajar mulai SD-SMA bagaimana cara melakukan penyelamatan.
"Mungkin nanti dari sejumlah negara yang hadir, Jepang yang dapat sharing lebih banyak mengenai bencana alam. Karena Jepang yang paling paham," ujar Apriyadi dalam jumpa pers di Hotel Aryaduta, Senin (7/10/2013). (Tiara Irta)