Hotline
Butuh Lampu Jalan
Kami warga yang melewati jalan Pelita depan eks bioskop Mahkota Perumnas Sako
Penulis: admin | Editor: Bedjo
KEPADA Yth Bapak Kadin DPJPP kota Palembang. Kami warga yang melewati jalan Pelita depan eks bioskop Mahkota Perumnas Sako sangat mengharapkan dipasangnya lampu jalan. Perlu Bapak ketahui pada malam hari di jalan tersebut sering terjadi penodongan serta ajang tempat pembuangan sampah oleh warga yang tidak bermoral. Demikian informasi dan keluhan ini kami sampaikan untuk dapat kiranya dikabulkan, terima kasih.
081273361165
081273361165
Perbaikan dan Pemasangan Dilakukan Bertahap
KAMI ucapkan terima kasih atas informasi yang Anda berikan. Dengan adanya laporan ini kami akan segera menuju ke lapangan untuk melakukan pengecekan. Andaikata memang setelah dilakukan survei dan jalan yang dimaksud memang pantas dan layak untuk dilakukan penambahan lampu jelas akan kita tanggulangi.
Hanya saja memang oleh karena banyaknya lampu jalan yang menjadi tanggung jawab kita, tentu perbaikan dan pemasangannya akan dilakukan secara bertahap. Dinas PPJPP juga menyediakan nomor pengaduan seputar penerangan jalan, yaitu 0711 7368844. Demikian sekali lagi kami ucapkan terima kasih.(cw2)
Andi Wijaya busro, SH, M Hum
Kadin PPJK Kota Palembang.