Berita Sara Wijayanto
Jarang Terlihat Bersama, Nasib Rumah Tangga Sara Wijayanto & Demian Aditya Mendadak Disorot, Curiga?
"Maaf ...mas demiannya kmna ya kok ga pernah kliatan bareng di VT nya," tulis salah satu netizen.
Penulis: Rizka Pratiwi Utami | Editor: Welly Hadinata
Namun sudah 10 tahun menikah, Sara Wijayanto dan Demian belum juga dikaruniai momongan.
Karena mengingat usianya yang sudah tak muda lagi, Sara Wijayanto mantap untuk berhenti berharap perihal momongan.
Mengutip dari tayangan YouTube Insertlive (24/10/2024), Demian tampak mendukung keputusan sang istri tersebut.
"Yaudahlah nggak papa, nggak usah maksa gitu, udah lama kok dari bertahun-tahun lalu," ucap Sara wijayanto.
Istri dari pesulap Demian ini juga mengatakan, memang ia dan Demian sudah mendiskusikan perihal momongan dengan sang suami.
"Kan Mas Demian juga udah ada anak, terus aku dulu juga pernah tanya, kaya nggak papa nggak usah maksa," ucap Sara.
Sara menyebutkan dirinya sudah terlalu tua untuk menjalani program kehamilan ini.
"Udah tua, umurnya udah 45, kalau di desa itu, udah pake kemben, udah ngangon cucu," ungkap istri Demian Aditya.
Demian pun juga mengatakan, dia dan Sara sebelumnya juga sudah melakukan berbagai upaya.
"Jawabannya sama, kita mencoba ya natural aja," ucap Demian Aditya.
Suami Sara Wijayanto juga menyebutkan bahwa kini dia memilih untuk menerima kenyataan yang ada saja.
"Kalau emang nggak dikasih, kita sebagai manusia, cuman yang rasanya yaudahlah nggak mau ngeyel aja, Tuhan bilang jangan ya jangan, belum ya belum" ungkapnya.
Keputusan sang istri ini didukung penuh olehnya, karena Demian sendiri pernah menyaksikan momen saat Sara merasa sangat terpukul lantaran hal ini.
"Dulu kita pernah yang pernah berharap banget, sampai akhirnya kita terpukul banget, saya pribadi pernah melihat Sara di posisi yang istilahnya terpukul lah saat kita sudah mencoba program berkali-kali, tapi gak berhasil" ucap Demian.
Demian kini lebih memilih untuk pasrah dengan keputusan Tuhan.
Sara Wijayanto dengan Demian Aditya
Demian Aditya dan Sara Wijayanto
Berita Sara Wijayanto
Demian Aditya
Isu Cerai
| Usai Piting, Kompol Yogi Sempatkan Isap Rokok, Saat Brigadir Nurhadi Diangkat Sudah Tak Bernapas |
|
|---|
| Heboh, Tanah Warga Dusun Prabumulih Dipatok Rp 3,3 Juta Per Meter, Padahal Tahun 2013 Rp 5,3 Juta |
|
|---|
| Harga Emas di Palembang Hari Ini Anjlok, Peminat Pembeli Malah Naik |
|
|---|
| Modul Ajar Deep Learning IPAS Kelas 5 SD Bab 2 Harmoni dalam Ekosistem |
|
|---|
| Cegah Konflik Ketenagakerjaan, Disnakertrans Muba Aktifkan Kanal Pengaduan Online |
|
|---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.