Berita Palembang

Soal Mie Kuah Tumpah Kena Siswa SDN 150 Palembang, Kepsek Sebut Sudah Berdamai 

Dalam unggahan itu juga menampilkan tubuh siswa yang badanya melepuh akibat tersiram kuah panas dari mie gelas tersebut.

Penulis: Andi Wijaya | Editor: tarso romli
sripoku.com/andi wijaya
MEDIASI - Viral kuah mie gelas tertumpah ke badan salah satu siswa SDN 150 Palembang, pihak sekolah langsung memidiasi kedua orangtua siswa, Rabu (5/11/2025), siang. 

SRIPOKU.COM, PALEMBANG -- Belum selesai peristiwa dialami F, siswi kelas 1 SDN 150 Palembang, yang melaporkan salah satu oknum guru, menyebabkan matanya merah dan hingga kini masih di Rawat di RS Bari Palembang, kini, timbul permasalahan baru.

Seorang siswa di SDN 150 Palembang, sedang viral di media sosial Instagram kota Palembang.

Dalam unggahan di media sosial Palembang Kulukilir yang menarasikan telah terjadi perundungan di SDN 150 Palembang jalan TP Demsi Husin Pulo Kerto Kecamatan Gandus Palembang.

Di mana, salah satu siswa SDN 150 Palembang tersiram kuah mie gelas panas sehingga mengakibatkan bagian dadanya melepuh yang dilakukan oleh teman sekelasnya.

Dalam unggahan tersebut juga dituliskan bahwa peristiwa tersebut sudah diberitahu kepada guru, namun jawaban gurunya 'biar kela' atau biarkan saja. 

Dalam unggahan itu juga menampilkan tubuh siswa yang badanya melepuh akibat tersiram kuah panas dari mie gelas tersebut.

Ketika dikonfrimasi Sripoku.com, melalui ponsel selulernya, Kepala SDN 150 Palembang, Octa Nugraha LB membenarkan adanya peristiwa tersebut.

Menurutnya, kejadian itu berawal dari salah satu siswa bernama Raka siswa kelas 3 yang sedang makan mie gelas sambil bermain dengan teman-temanya di dalam kelas ketika waktu istirahat. 

Lalu, tiba-tiba salah satu siswa lain bernama Husnul sambil berlari-lari menabrak Raka yang lagi makan mie gelas dan kuah tersebut menyiram mereka.

Akibatnya satu siswa yakni Raka terkena kuah mie gelas pada bagian badannya dan  siswa yang lain juga terkena kuah tersebut pada bagian tangannya. 

" Benar adanya peristiwa ini,' katanya. 

Hingga saat ini, lanjut Octa, pihak sekolah langsung memediasi kedua orangtua dari anak-anak tersebut.

"kami tadi bersama bapak Kepala Diknas Kota Palembang telah memediasi permasalah ini secara kekeluargaan, jadi sudah tidak ada lagi permasalahan terkait viralnya video tersebut ," katanya singkat. 

Simak berita menarik lainnya di sripoku.com dengan mengklik Google News.

Baca juga: Lakalantas Maut di Jalinsum Muratara, Pengendara Motor Tewas Usai Ditabrak Mobil Innova

 

Sumber: Sriwijaya Post
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved