Berita Palembang
IIPK BSB Gelar Seminar Parenting Bersama Dokter Aisyah Dahlan, 'Wanita Bahagia Sukses Dipekerjakan'
Dokter Aisah Dahlan menyampaikan materi, dengan tema "Pilih Mana, Wanita Hebat atau Wanita Mulia."
Penulis: Linda Trisnawati | Editor: pairat
SRIPOKU.COM, PALEMBANG - Ikatan Istri Pegawai dan Karyawati (IIPK) Bank Sumsel Babel (BSB) mengadakan Seminar Parenting dan Talk Show bersama dr. Aisah Dahlan, CMHt., CM.NLP di Hotel Aryaduta Palembang.
Dokter Aisyah Dahlan atau yang akrab dipanggil Ustadzah Aisyah Dahlan, dikenal luas sebagai sosok inspiratif di bidang agama dan kesehatan.
Dokter Aisah Dahlan menyampaikan materi, dengan tema "Pilih Mana, Wanita Hebat atau Wanita Mulia."
"Kalau wanita bahagia maka dipekerjakan bisa sukses. Namun kalau pria, jika sukses pekerjaan maka dia baru akan bahagia," kata Dokter Aisah, Kamis (17/4/2025).
Menurutnya, jika istri keluar rumah untuk bekerja dan berorganisasi, ada hal-hal yang harus diperhatikan yaitu mendapatkan izin dari suami.
Mendahulukan urusan rumah tangga sebagai istri dan ibu. Lalu berpakaian secara sopan atau syar'ı (Muslimah), dan aman dari fitnah.
"Kalau kita mau mulia harus ibadah dan memaafkan kesalahan-kesalahan yang ada," katanya.
Sementara itu Ketua Umum IIPK Bank Sumsel Babel Wina Ramdiana Achmad Syamsudin mengatakan, acara seminar hari ini merupakan salah satu program kerja dari bidang pendidikan IIPK Bank Sumsel Babel.
"Kegiatan seperti ini rutin dilaksanakan, dengan mendatangkan narasumber yang mumpuni di bidangnya masing-masing. Seperti hari ini mendatangkan dokter terkenal dengan banyak sekali seminar, Dokter Aisah," katanya.
Untuk itu, melalui seminar hari ini diharapkan dapat ilmu, bagaimana menjadi wanita mulia dan terhormat di dalam Islam, yang memahami tugas dan fungsinya di masyarakat.
Namun tidak meninggalkan kodratnya sebagai wanita terutama dalam rumah tangga.
"Secara tidak langsung kita mencharge mental yang dilakukan oleh ahlinya, di tengah gempuran digitalisasi. Kalau dikemas secara bijak mereka akan paham. Karena sebagian wanita, istri, ibu harus bisa memposisikan diri dimanapun," katanya.
Menurutnya kegiatan parenting dan talkshow ini diikuti secara offline dan online, dengan harapan apa yang dilakukan ini mendatangkan manfaat dan barokah bagi semua, khususnya IIPK Bank Sumsel Babel.
"Kami juga mengharapkan dukungan dari semua pihak agar IIPK Bank Sumsel Babel dapat lebih berkembang dan semakin bermanfaat dengan program kerja yang dapat mengembangkan kolaborasi baik bagi organisasi wanita setempat maupun bagi Bank Sumsel Babel," katanya.
Turut hadir secara langsung di Seminar Parenting dan Talk Show bersama dr. Aisah Dahlan, CMHt., CM.NLP, Ketua TP PKK Provinsi Sumsel Febrita Lustia Herman Deru dan Wakil Ketua TP PKK Provinsi Sumsel Lidyawati Cik Ujang serta tamu undangan lainnya.
WANITA di Palembang Ini Luka Lebam Disiksa Mantan Suami, Ambil Paksa HP yang Dibelikan Setahun Lalu |
![]() |
---|
PW Muhammadiyah Sumsel Laporkan BPH Universitas Muhammdiyah Palembang ke Polda Sumsel, Ini Kasusnya! |
![]() |
---|
WANITA Ini Laporkan Oknum Guru SMK di Palembang ke Polisi, Anaknya Viral Dituduh Konsumsi Narkoba |
![]() |
---|
Lama Tak Terdengar, Eks Pemain SFC Patrich Wanggai Kini Perkuat Tim Futsal Papua Tengah di Pornas |
![]() |
---|
WANITA Seberang Ulu Palembang Ini Kehilangan Motor, Lihat Rekaman CCTV, Sosok Pelakunya Bikin Kaget! |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.