Berita Viral
Apa Alasan Kevin/Marcus Tidak Turun di Indonesia Open 2023 ? Ini Jawaban PBSI
Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Marcus Fernaldi Gideon dipastikan mundur dan tidak ikut dalam turnamen Indonesia Open 2023.
SRIPOKU.COM -- Kabar memilukan datang dari pasangan ganda putra Indonesai di olahraga bulu tangkis, Marcus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya Sukamuljo.
Kedua pasangan ganda putra ini dipastikan tidak turun dalam ajang Indonesia Open 2023 di Istora Senayan, Jakarta Pusat.
Ajang Indonesia Open 2023 sendiri adalah bagian dari BWF World Tour berlevel Super 1.000 dan memiliki poin tinggi yang berguna bagi perolehan poin menuju Olimpiade Paris 2024.
Lalu, apa yang menjadi alsan tidak turunnya Kevin dan Marcus di Indonesia Open 2023 ini ?
===
Alasan Kevin/Mascur mundur dari Indonesia Open 2023
Ketua Bidang Pembinaan Prestasi Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) Rionny Mainaky mengungkapkan alasan mundurnya mantan ganda putra No 1 dunia yang juga dijuluki Minions itu.
Ia mengatakan bahwa Marcus Fernaldi mengalami cedera pada kaki kanannya.
“Kalau Minions kan kaki kiri dan kanannya (cedera) si Marcus, yang pernah operasi."
"(Kali ini) yang cedera bukan yang operasi,” ujarnya dikutip dari Antara.
Sementara itu, Kepala Pelatih Ganda Putra Pelatnas PBSI Herry IP menjelaskan, cedera yang dialami Marcus itu mulai terasa pada laga di Singapore Open 2023 yang berlangsung pekan kemarin.
“Kemarin dari Singapore sudah ngomong kalau kakinya sakit.
"Kiri-kanan," kata Herry.
"Setelah konsultasi sama dokter, dioperasi satu dulu yang kiri, lalu kemarin yang kanan yang sakit."
"Memang problem di situ,” sambungnya.
| MISTERI 3 Truk Kontainer Bawang Merah & Bawang Bombay di Jurang Tanjung Sengkuang, Warga Berebutan! |
|
|---|
| GALI Tanah Milik Sendiri untuk Cari Emas Bisa Dipidana, Ahli Hukum : Emas Batangan tak Perlu Izin |
|
|---|
| VIRAL Rumah Polisi Ini Dikepung Warga, Jebak Remaja Bawa Sabu Minta Tebusan Rp80 Juta, Ini Faktanya! |
|
|---|
| KISAH Wahyu Sopir Ambulans yang Meninggal Saat Tugas Antar Jenazah, Kepala Dusun Ungkap Fakta Ini! |
|
|---|
| Awal Lantang Kini Terkesan Takut, Nasib Wanita yang Mengaku Dihamili Oknum Pejabat Setingkat Kabid |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.