Tutorial

Cara Pesan Tiket Kereta Api untuk Libur Natal dan Tahun Baru 2023, Sudah Bisa Dipesan Sekarang

Periode Angkutan Nataru yang ditetapkan PT KAI adalah keberangkatan 22 Desember 2022 sampai dengan 8 Januari 2023.

SRIPOKU.COM/ARDANI ZUHRI
Mulai Selasa (30/8/2022), seluruh penumpang yang akan menggunakan moda transportasi kereta api (KA) berusia diatas 18 tahun wajib sudah divaksin booster (tahap III). (Foto diambil beberapa hari yang lalu). 

===

Cara beli tiket KA untuk libur Nataru 2023

Joni mengatakan, tiket kereta untuk libur Nataru 2023 nantinya dapat dibeli melalui:

  • Aplikasi KAI Access
  • Website kai.id
  • Contact Center 121
  • Loket Box
  • Seluruh mitra resmi pemesanan tiket KAI lainnya

===

Beli tiket KA via aplikasi KAI Access

  1. Unduh aplikasi KAI Access di Playstore atau Appstore
  2. Buat akun
  3. Login menggunakan akun yang dibuat
  4. Setelah memiliki akun, buka aplikasi KAI Access
  5. Pilih stasiun asal dan stasiun tujuan
  6. Tentukan tanggal keberangkatan dan jumlah penumpang
  7. Klik “Cari"
  8. Pilih kereta, lalu isi data pemesan dan data penumpang
  9. Klik “Pilih Kursi”
  10. Klik “Bayar Sekarang”
  11. Tentukan metode pembayaran
  12. Lakukan pembayaran sesuai metode yang dipilih.

===

Beli tiket KA via website kai.id

  1. Masuk ke laman https://booking.kai.id/.
  2. Pilih stasiun asal dan stasiun tujuan, tanggal keberangkatan, dan jumlah penumpang.
  3. Kemudian klik "cari dan pesan tiket". Nantinya akan ada daftar kereta dari berbagai jadwal keberangkatan yang bisa dipilih sesuai keinginan. Jika sudah klik dan langsung lakukan pemesanan.
  4. Isi data diri berupa data pemesan dan data penumpang.
  5. Calon penumpang juga dapat memilih kursi jika masih tersedia dengan cara klik "Pilih Kursi" dan kemudian klik "Konfirmasi Pindah Kursi".
  6. Kemudian lakukan pembayaran dengan cara klik "Lanjut ke Pembayaran". Jangan lupa untuk melakukan pengecekan ulang nama hingga waktu keberangkatan sudah sesuai.
  7. Pilih metode pembayaran dan lakukan pembayaran segera.
  8. Jika sudah selesai dibayar, Anda akan diberikan kode booking untuk nantinya ditukarkan dengan tiket di stasiun keberangkatan.

===

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Sudah Bisa Dibeli, Ini Cara Pesan Tiket KA untuk Libur Nataru 2023"

Sumber: Kompas.com
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved