PANDANGAN Mata di Kantin, Ali Tak Tahu Mutiara Annisa Putri Sulung Anies Baswedan: Pantang Mundur
Ali bertemu perempuan yang kini jadi istrinya itu saat sedang mengantre makanan di kantin Fakultas Ilmu Keperawatan (FIK) UI.
SRIPOKU.COM, JAKARTA--Berawal dari pandangan mata di kantin, kisah cinta Ali Saleh Alhuraiby dan Putri sulung Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Mutiara Annisa dimulai.
Ali bertemu perempuan yang kini jadi istrinya itu saat sedang mengantre makanan di kantin Fakultas Ilmu Keperawatan (FIK) Universitas Indonesia (UI).
Mutiara Aninnsa telah resmi menikah dengan Ali Saleh Alhuraiby pada Jumat (29/7/2022). Acara resepsi digelar di Putri Duyung Resort, Candi Bentar, Ancol Jakarta Utara. Ditemui setelah resepsi berakhir, Ali sempat bercerita awal mula pertemuan dengan Mutiara.
Ali bertemu Annisa tanpa sengaja di kantin Fakultas Ilmu Keperawatan (FIK) Universitas Indonesia (UI). Saat itu Ali adalah mahasiswa Fakultas Kedokteran UI, sementara Mutiara menimba ilmu di Fakultas Hukum UI.
"Ketemu di kantin FIK lagi ngantre, saya di depan dia (Mutiara), waktu itu pas menghadap belakang eh...(ketemu)," kata Ali.
Saat bertemu dan berkenalan, Ali tak tahu bahwa Mutiara adalah putri dari Anies Baswedan. Ali baru tahu setelah banyak mengobrol dengan Mutiara. Namun Ali tak mundur ketika tahu perempuan yang disukainya adalah putri orang nomor satu di Jakarta dan mantan menteri pendidikan dan kebudayaan. Dia malah bertekad untuk melanjutkan hubungan.
"Belum (tahu kalau anak Anies Baswedan), pas tahu waduh terlanjur ini, ya sudah dilanjut ajalah. Kebetulan sama Mba Tianya enak ngobrolnya, cocok komunikasi dan pemikiran sama," kata Ali sambil tertawa.
Sementara, Anies Baswedan mengungkapkan rasa syukurnya lantaran pertemuan Mutiara dan Ali saat perkuliahan bisa berujung hingga pernikahan. "Kami bersyukur bahwa mereka (Mutiara-Ali) berinteraksi dan alhamdulillah perjumpaannya berujung kepada perjodohan," sebut Anies.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com
