Breaking News

Berita Kriminal

Jadi Daerah Rawan Begal, Polsek IT II Palembang Klaim Rutin Patroli Baru di Kawasan SPBU Golf

Jadi Daerah Rawan Begal, Polsek IT II Akan Lakukan Patroli Rutin di Daerah SPBU Golf Palembang

Editor: Odi Aria
Sripoku.com/Oki Pramdani
Nasir, seorang driver ojol jadi korban begal di kawasan SPBU Palembang, Minggu (20/2/2022) dinihari. 

 

 


SRIPOKU.COM, PALEMBANG - Perisitiwa pembegalan terjadi untuk kesekian kalinya di SPBU Golf.


Terakhir, Nasir (42) yang merupakan ojek online menjadi korban pembegalan oleh sekelompok pemuda yang terjadi pada Minggu (20/1/2022) sekira pukul 03.00 WIB.


Akibat dari itu, Nasir harus mengalami luka pada bagian kepala dan kehilangan harta benda.


Atas kejadian tersebut korban telah membuat laporan polisi di Polsek Ilir Timur II agar bisa segera diproses dan pelaku ditangkap. 


Menanggapi hal ini Kapolsek Ilir Timur II Kompol Yuliansyah mengatakan, pihaknya akan mengerahkan anggota personel Polsek IT II yang akan berpatroli di sekitaran lokasi tersebut.


"Sebagai langkah antisipasi kami akan kerahkan juga anggota Polsek Ilir Timur II di lokasi yang rawan begal seperti sekitaran SPBU Golf, " kata Kompol Yuliansyah saat dikonfirmasi, Senin (21/2/2022)


Ia menyebut, jika pada malam kejadian pembegalan yang menimpa Nasir, driver ojol jadi korban begal, pihaknya masih berpatroli di sekitar Jembatan Geledek.

 

Mengingat lokasi itu kerap terjadi tawuran antar pemuda yang meresahkan warga sekitar.


Pada malam patroli berikutnya ia akan memecah tim patroli yang juga akan berjaga di sekitar SPBU Golf.


"Jumlah personel Polsek IT II ada 82 bersama penyidik dan lain-lain, tapi yang biasa patroli sekitar 40 orang.

 

Tadi malam kami sudah mulai berjaga didarah sana," katanya.

Sumber: Sriwijaya Post
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved