Naik Mimbar Jadi Khatib Sholat Jumat, Walikota Bandung Oded M Danial Meninggal Dunia
"Iya benar (meninggal)," kata Dikdik melalui sambungan telepon, Jumat siang. Oded diketahui sebelumnya mendadak tidak sadarkan diri
SRIPOKU.COM - Wali Kota Bandung Oded M Danial meninggal dunia, Jumat (10/12/2021).
Mang Oded meninggal saat hendak naik mimbar untuk khatib sholat Jumat di Masjid Mujahidin Jalan Sancang Kota Bandung.
Namun baru beberala langkah menuju mimbar, Mang Oded terjatuh.
Jemaah yang ada di masjid langsung membawa Walikota Bandung itu ke Rumah Sakit Muhammdiyah Kota Bandung.
Saat ini jenazah Mang Oded masih berada di RS Muhammadiyah.
Kabar duka juga dikonfirmasi oleh Sekretaris Partai Keadilan Sosial (PKS) Kota Bandung Dikdik.
"Iya benar (meninggal)," kata Dikdik melalui sambungan telepon, Jumat siang. Oded diketahui sebelumnya mendadak tidak sadarkan diri sebelum menjalani shalat Jumat. "Sekarang di Rumah Sakit Muhammadiyah," tandasnya.
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com
