Cegah Ibu Hamil Terpapar Covid-19, Pemkab Gresik Bagi-bagi Beragam Jenis Alat Kontrasepsi

Dinas KBPPPA Gresik ingin menyuratkan kepada masyarakat setempat tentang pentingnya melakukan program keluarga berencana.

Editor: Refly Permana
net
Ilustrasi hamil 

SRIPOKU.COM - Menekan angka ibu hamil terpapar Covid-19, Pemkab Gresik melalui Dinas Keluarga Berencana Perlindungan Perempuan dan Perlindungan Anak (KBPPPA) membagikan alat kontrasepsi.

Pembagian alat kontrasepsi di Gresik ini tampak dihadiri sejumlah pejabat.

Kepala Dinas KBPPPA Gresik, Syaifuddin Gozali, mengatakan angka kehamilan di Gresik masih cukup tinggi.

Padahal, ibu hamil dinilai cukup rentan akan bahaya dan penyakit yang disebabkan oleh Covid-19.

“Kehamilan merupakan suatu komorbid yang sangat berisiko tinggi. Dari data yang ada pada kami sejak Januari 2021 sampai saat ini, ada 1.000 lebih kehamilan dengan 40 di antaranya terpapar Covid-19," ujar Gozali, di sela pembagian alat kontrasepsi kepada warga di Kampung Kreasi Sidokumpul Gresik, Senin (6/9/2021).

Dinas KBPPPA Gresik ingin menyuratkan kepada masyarakat setempat tentang pentingnya melakukan program keluarga berencana.

Melalui agenda ini, juga sempat dihadiri oleh Wakil Bupati Gresik, Aminatun Habibah, serta ketua tim penggerak PKK Kabupaten Gresik Nurul Haromaini Ali yang merupakan istri dari Bupati Gresik Fandi Akhmad Yani.

“Ini Bu ya, alat KB ini untuk anak atau mantunya. Bukan untuk ibu," kata Aminatun, saat memberikan alat kontrasepsi kepada salah satu warga.

Aminatun berharap, warga dapat memahami dan menyadari akan langkah yang dilakukan oleh Dinas KBPPPA Gresik ini.

Para ibu usia produktif diimbau untuk mengupayakan tidak hamil dulu, mengingat risiko tinggi yang bakal dihadapi pada masa pandemi Covid-19 seperti sekarang.

“Meski saat ini Gresik sudah masuk zona kuning, sesuai zona aglomerasi Surabaya Raya. Tapi, masyarakat harus tetap waspada dan jangan lengah, serta melaksanakan protokol kesehatan ketat. Di sekitar kita, Covid-19 masih merajalela," tutur Aminatun.

Aurel Panik, Krisdayanti Ungkap Momen saat Hamil Pertama Kali, Atta Halilintar Tenangkan Istri: Aduh

Senada, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Gresik Nurul Haromaini Ali, juga mendukung apa yang disampaikan oleh Aminatun.

Ia berharap, warga dapat lebih bijak dan sadar diri dalam melaksanakan program keluarga berencana, terutama pada saat pandemi Covid-19 seperti sekarang.

“Untuk menunda kehamilan, para ibu harus ber-KB dengan alat kontrasepsi sesuai pilihan. Dinas KBPPPA siap mendukung berbagai alat kontrasepsi, melalui seluruh fasilitas kesehatan yang ada di seluruh wilayah Kabupaten Gresik," kata Nurul.

Capai Puncak

Sumber: Kompas.com
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved