Cerita Kesaktian Panglima Perang Jambi, Muncul di Banyak Tempat dan Gempur Belanda di Wilayah Sumsel

Pada tahun 2020 ini, Presiden Joko Widodo bersama Wakil Presiden Ma'ruf Amin menganugerahkan Gelar Pahlawan Nasional kepada 6 tokoh bangsa di Istana

Editor: Hendra Kusuma
Istimewa/handout
Cerita Kesaktian Panglima Perang Jambi, Muncul di Banyak Tempat dan Gempur Belanda di Wilayah Sumsel 

Sebuah perjalanan panjang bagi sosok Raden Mattaher Jadi Pahlawan Nasional, sebab harus melalui kajian dan semua kelengkapan lainnya layaknya pahlawan nasional.

Tentunya, penobatan Raden Mattaher Jadi Pahlawan Nasional memang pantas, sebab rekam jejaknya sangat jelas.

Dia tak hanya berjuangan mengusir penjajahan Belanda di Jambi saja, tetapi hingga ke areal perbatasan Sumsel, provinsi yang menjadi tentangga provinsi Jambi.

Tercatat Raden Mattaher pernah menggempur dan mengusir Belanda di Bayunglincir Muba, yang kini menjadi salah satu kecamatan areal kekuasan Kabupaten Muba.

Tak hanya itu, Raden Mattaher membuat pusing Belanda dengan berbagai kemenangan yang dia raih dalam pertempuran di areal Jambi.

Dalam pertempuran, kelebihan Raden Mattaher adalah, berada di beberapa tempat dalam waktu bersamaan ketika memimpin pertempuran.

Diusul Beberapa Kali Baru Dikabulkan

Seperti diketahui penobatan ini, setelah beberapa kali pengusulan, akhirnya Kementerian Sosial menetapkan Panglima Perang Raden Mattaher sebagai pahlawan nasional.

Sebab, daya juang Raden Mattaher dalam menumpas serdadu Belanda telah menginspirasi rakyat Jambi.

Selain itu,  gerakannya identik dengan perlawanan rakyat kala itu.

Namanya telah terpatri di rumah sakit, jalan, yayasan pendidikan, bahkan lapangan tembak.

Bersama Depati Parbo, Raden Mattaher telah ditetapkan sebagai pahlawan Jambi.

"Alhamdulilah, Raden Mattaher telah ditetapkan sebagai pahlawan nasional," kata Kepala Dinas Sosial Provinsi Jambi Arief Munandar melalui sambungan telepon, Sabtu (7/11/2020).

Presiden Joko Widodo, menyerahkan gelar pahlawan nasional untuk Raden Mattaher kepada ahli warisnya, Ratumas Siti Aminah Ningrat (Nina) didampingi Pemprov Jambi pada 10 November ini.

Arief mengakui pengusulan Raden Mattaher sebagai pahlawan nasional sudah dilakukan beberapa kali karena syaratnya cukup berat.

Sumber: Kompas.com
Halaman 2/4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved