Peringatan Dini BMKG, Kamis 30 Juli 2020 : Sekitar Barat Lampung Waspada Gelombang Sangat Tinggi

Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) telah merilis peringatan dini cuaca ekstrem di sejumlah wilayah, Kamis (30/7/2020).

Editor: adi kurniawan
KOMPAS.com/Taufiqurrahman
ILUSTRASI: gelombang tinggi 

SRIPOKU.COM -- Berdasarkan Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) ada beberapa daerah di Indonesia akan mengalami cuaca ekstream.

Simak disela-sela berita ini peringatan dini cuaca ekstrem di sejumlah wilayah, Kamis (30/7/2020).

BMKG juga memberikan peringatan dini gelombang tinggi untuk beberapa daerah di Indonesia.

Dilansir dari laman resmi BMKG, sejumlah wilayah seperti Sulawesi Utara hingga Papua berpotensi hujan lebat.

Peringatan dini cuaca ekstrem

BMKG mengungkapkan, daerah pertemuan/perlambatan kecepatan angin (konvergensi) terpantau memanjang di perairan barat Kalimantan Barat, dari Kalimantan Tengah hingga Kalimantan Timur bagian barat, dari Laut Maluku bagian selatan hingga perairan utara Sulawesi Utara, dari perairan timur Halmahera hingga Halmahera bagian utara, dan dari Papua hingga Papua Barat bagian selatan.

Kondisi ini dapat meningkatkan potensi pembentukan awan hujan di sepanjang daerah konvergensi tersebut.

Wilayah yang berpotensi hujan lebat:

Kalimantan Barat

Kalimantan Tengah

Kalimantan Utara

Kalimantan Timur

Sulawesi Utara

Gorontalo

Sulawesi Tengah

Sulawesi Barat

Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved