Ria Irawan meninggal dunia
Mayky Wongkar Posting Laut Senja, Suasana Kesendirian bak Jadi Pertanda Sebelum Ria Irawan Meninggal
Suasana sepi nampak begitu terasa dalam unggahan terakhir suami Ria Irawan Mayky Wongkar sebelum akhirnya sang istri kini meninggal dunia.
Penulis: Rizka Pratiwi Utami | Editor: Welly Hadinata
Sebelumnya Ria Irawan istri Mayky Wongkar sempat dinyatakan sembuh dari kanker getah bening yang dideritanya.
Namun, kabar sedih justru kembali terdengar, pasalnya penyakit kanker itu kini kembali menggerogoti badan Ria Irawan.
Diketahui sel kanker Ria Irawan tersebut kini telah menyebar ke otak dan paru-paru.
Karena penyakit ganas tersebut, Ria Irawan istri Mayky Wongkar sempat dirawat intensif di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM).
Namun tepat di hari ke 6 tahun 2020, Ria Irawan meninggal dunia.
Beberapa wkatu lalu, dalam salah satu unggahannya, Mayky Wongkar mengunggah sebuah foto yang berisikan foto potret sang istri dan dirinya yang tengah berada di dalam mobil.
Sedangkan unggahan dalam lainnya terlihat potret Ria Irawan yang tengah terduduk di kursi roda.
Dalam caption yang ditulis sang suami diketahui bahwa Ria baru saja menjalani pengobatan.
Mayky Wongkar bahkan mengungkapkan jika Ria lah yang mengajarkan banyak hal dalam hidup ini.
Ria Irawan diketahui menderita kanker kelenjar getah bening, penyakit tersebut sempat disebut-sebut lenyap dari tubuh Ria setelah dirinya melakukan serangkaian pengobatan.
Kabar terbaru dari Ria Irawan sebelum meninggal terkait kondisinya yang semakin membaik.
Pasalnya melalui beberapa postingan di laman Instagram pribadinya, Ria membagikan momen dirinya tengah menghabiskan waktu berlibur di Bali.
Pada video berdurasi lebih dari 3 menit tersebut, nampak Ria Irawan mengenakan kerudung panjang berwarna hitam dan memakai kacamata.
Ia menuliskan caption pada unggahannya tersebut dengan menunjukkan lokasi oleh-oleh di Bali.
"the kranjang bali
