Penuh Kebahagiaan, Begini Natal Pertama Betrand Peto Bersama Keluarga Ruben Onsu dan Sarwendah
Penuh Kebahagiaan, Begini Perayaan Natal Pertama Betrand Peto bersama Keluarga Ruben Onsu & Sarwendah
Penulis: Nadyia Tahzani | Editor: Sudarwan
SRIPOKU.COM - Penuh Kebahagiaan, Begini Perayaan Natal Pertama Betrand Peto bersama Keluarga Ruben Onsu & Sarwendah
Ruben Onsu dan Sarwendah adalah orang tua angkat dari Betrand Peto.
Namun meski bukan anak kandung, Ruben Onsu dan Sarwendah selalu berupaya memberikan yang terbaik untuk Betrand Peto, putra angkatnya tersebut. Hari ini, 25 Desember 2019 adalah hari perayaan Natal buat umat Kristiani.
Untuk memberikan kesan terbaik dalam perayaan natal pertama Betrand Peto dalam keluarga, Ruben Onsu dan Sarwendah mengajak putranya serta kedua putrinya untuk melakukan sesi foto untuk hari Natal.
Foto tersebut menampilkan konsep penuh warna, Ruben, Sarwendah, Betrand, Thalia dan Thania memakai kostum warna-warni serta dikelilingi permen raksasa, Rabu (25/12/2019).
• Sinyo tak Sadar Dibohongi, Viral Sikap Ruben Onsu Berubah Pasca Video Mesra Sarwendah & Betrand Peto
• Sikap Ruben Onsu Berubah Pasca Video Mesra Sarwendah & Betrand Peto Viral, Sinyo tak Sadar Dibohongi
• Banyak yang Batal Beli Tiket Konser Ayu Ting Ting, Ruben Onsu Ungkap Fakta Baru, Kebohongan Terkuak
"MERRY XMAS
#Starringtheonsufamily
@ruben_onsu @sarwendah29 @thaliaputrionsu @betrandpetoputraonsu
@thaniaputrionsu," tulis Ruben di akun instagram pribadinya.
Sebelumnya, pada tanggal 24 Desember 2019 Ruben Onsu mengajak semua keluarganya beribah malam natal di sebuah gereja di kawsan Harapan Jaya, Bekasi.
Dilansir dari Kompas.com, dalam kesempatan tersebut, Ruben juga turut serta mengajak Betrand Peto.
Menurut Ruben, Betrand antusias mengikuti ibadah tersebut.
Salah satunya adalah bertanya soal lokasi gereja yang jauh dari rumahnya.
Ruben mengaku punya maksud dan tujuan sendiri mengapa memboyong keluarga menjalani ibadah Malam Natal di gereja yang jauh dari kediamannya.
"Saya bilang 'ini gereja pertama ayah dari dulu waktu masih kecil. Jadi ke Betrand menjelaskannya itu saja sejarahnya," ucap Ruben.
"Waktu saya kecil satu sekeluarga gerejanya di sini. Jadi makanya ketika sudah gede dan menikah, saya bawa istri sama keluarga ke sini juga," ucapnya.
Dilansir dari TribunJakarta, Ruben Onsu mengatakan natalnya kali ini terasa berbeda karena kehadiran dua anggota keluarga baru, yakni Thania Putri Onsu dan Sarwendah Tan.
"Selama seperti tahun kemaren, tapi tahun ini nambah dua anggota keluarga baru, Thania dan Betrand," kata Ruben Onsu
