Wonho Tulis Surat Buat Fans setelah Keluar, Monbebe Buat Trending Tolak Kepergiannya dari Monsta X
Wonho Tulis Surat Buat Fans setelah Keluar, Monbebe Buat Trending Tolak Kepergiannya dari Monsta X
Penulis: Nadyia Tahzani | Editor: Refly Permana
Wonho tidak akan menghadiri jadwal apa pun mulai saat ini dan MONSTA X akan melanjutkan jadwal siaran musik minggu ini sebagai band dengan enam member. Kami memohon maaf atas kesulitan yang mungkin menimpa berbagai pihak yang terlibat.
Kami dengan berat hati mengumumkan kabar mengecewakan ini, terutama kepada hebat fans MONSTA X yang selalu mendukung dan menyayangi grup ini. Kami berjanji akan kembali dengan musik dan penampilan panggung yang lebih baik untuk para penggemar MONSTA X.
Dengan hormat,
Starship Entertainment
• Jadwal & Klasemen Liga 1 2019 Terbaru Pekan 26 Sabtu (2/11) Persebaya vs PSM Batal, PSIS vs PSS
• Padamkan Kahurtlah di Halaman PT MHP Muaraenim, Polisi Amankan Pemuda Ini, Ternyata Simpan Kecepek
• Letakkan Batu Pertama Rumah Tahfidz Ar-Riyadh, Herman Deru: Ponpes Bantu Bangun Akhlak Pemuda Sumsel
Setelah berita keluarnya ada di mana-mana hingga namanya jadi trending di Twitter, Wonho menulis sebuah surat untuk penggemar.
Ini Wonho,
Pertama, aku ingin memohon maaf karena tidak bisa memenuhi janji bahwa aku hanya akan meninggalkan kenangan indah kepada para fans kami, dan karena telah membuat mereka sedih. Selain itu, aku memohon maaf karena telah membuat banyak orang khawatir karena masalah-masalah pribadiku.
Aku telah menerima banyak cinta dan kasih sayang yang tak pantas kudapatkan selama menjadi member MONSTA X. Aku sangat berterima kasih atas kenangan indah yang kalian buat bersamaku. Kepada para member yang sudah bekerja keras dan tetap berada di sisiku, aku ingin mengucapkan kepada mereka bahwa aku bersyukur, aku mencintai mereka, dan aku sangat menyesal.
Ada masa ketika aku belum dewasa, dan saat itu aku telah membuat kesalahan kecil maupun besar. Setelah menjadi trainee dan debut, aku tetap berada di jalur yang benar dan bekerja keras agar tidak mempermalukan diri sendiri.
Aku mengumumkan bahwa aku keluar dari MONSTA X hari ini.
Aku menyesal karena telah membahayakan para member lain akibat isu-isu buruk tentang diriku. Lebih dari segalanya, aku menyesal karena telah mengecewakan para penggemar yang telah mempercayai saya. Saya telah memilih keputusan ini setelah melihat banyak orang mengalami kesulitan karena saya.
Selain untuk para member, sekali lagi saya juga membungkukkan memohon maaf kepada para fans yang sudah mempercayai dan mendukung saya.
Saya mohon beri MONSTA X kekuatan.
Para member lainnya tidak ada hubungan apa pun dengan isu yang menyangkut saya.
Saya sunguh-sungguh meminta kalian untuk mendukung dan menyemangati para member lainnya.
Mereka adalah orang-orang yang terlalu baik untuk berhenti dan tersakiti seperti ini hanya karena orang seperti saya.
Saya sangat berterima kasih kepada para staff, member, dan fans kami yang telah memberi saya kesempatan untuk merasa bahagia hingga detik ini.
Wonho memilih untuk keluar karena tak ingin reputasi boybandnya terpengaruh tuduhan-tuduhan yang menimpanya
• Padamkan Kahurtlah di Halaman PT MHP Muaraenim, Polisi Amankan Pemuda Ini, Ternyata Simpan Kecepek
• Letakkan Batu Pertama Rumah Tahfidz Ar-Riyadh, Herman Deru: Ponpes Bantu Bangun Akhlak Pemuda Sumsel
• Berubah Drastis saat Pacaran sama Ari Kriting,Ibunya Tak Merestui, Indah Permatasari Tulis Pesan Ini
• Rekondisi Sepeda Motor Matik Usia 5 Tahun Lebih, Ini Komponen yang Perlu Diganti
• Peduli Pada Wartawan, Sekda Kota Palembang, Ratu Dewa, Kunjungi Wartawan Senior yang Sedang Sakit
