Istri Indro Warkop Meninggal
Istri Indro Warkop Meninggal: Ini Bahaya Kanker Paru-Paru Waspadai Sebabnya, Perokok Pasif Bisa Kena
Istri Indro Warkop Meninggal: Ini Bahaya Kanker Paru-Paru Waspadai Sebabnya, Perokok Pasif Bisa Kena
Penulis: Hendra Kusuma | Editor: Hendra Kusuma
Sakit Nita memang tak baru-baru ini terekspos
Baru-baru ini saja terekspos. Memang, tanda-tanda yang ditinggalkan Nita tampak jelas, ketika Indro menyaksikan bahwa sang istri meminta kepada anak perempuannya, Satya Paramita Hada Dwinita, agar memakaikan hijab. Di mana saat itu Nita masih terbaring lemah.
Seperti dikutip dari tayangan salah satu infotaiment televisi swasta, Indro tampak berlinang air mata, meski mencoba untuk tetap kuat. Indro pun sadar jika memakai hijab itu merupakan permintaan terakhir sang istri.
Memang dalam kondisi lemah dan sakit menahan derita yang sudah berlangsung lama itu, Hada sapaannya putir Indro menyatakan, sang ibu memang memutuskan hijrah. Dalam Instagramnya, Hada menjabarkan hijrah sang ibunda.
"Tadi pagi Mami peluk Bunbun, nangis, ngomong terbata-bata.. Minta aku bantu sampein ke Papa kalau Mami mau berhijab.. Lgs kusampaiin, Papa minta disegerakan dg senang hati," tulis Hada lewat akun IG-nya.
"Cerita semua orang beda2, aku bersyukur bisa jadi bagian dari cerita Hijrah Mami.. Dan ALHAMDULILLAH semua keinginan baik ini tidak dipaksakan, semua diucap lgs oleh Mami sendiri," sambungnya.
Usai memakai hijab siang harinya, Nita, istri Indro meninggal sekitar usai waktu Isya tadi. Kini jenazah akan dibawa ke rumah duka.
==
Berjuang Melawan Kanker Paru-Paru
Berjuang melawan kanker paru-paru, Istri Indro, Nita Octobijanthy, meninggal dunia pada Selasa (9/10/2018) pukul 20.22 WIB. Nita menyerah dan menghembuskan nafas terakhir setelah berjuang selama satu tahun melawan kanker paru-paru yang terus menggerogoti kesehatannya.
Nita, meninggal dunia pada usia 59 tahun di Metropolitan Medical Centre, Kuningan, Jakarta Selatan. . Dilansir Sripo, dari dari Grid.ID, istri Indro Warkop telah mengidap kanker paru-paru sejak Agustus 2017.
Disebutkan Indro ketika itu, dokter yang merawat sang istri, sudah menyatakan bahwa, penyakit Nita sudah cukup parah karena sel kanker Nita tidak terdeteksi sejak dini.
Meski rutin menjalani kemoterapi, Indro menjelaskan sel kanker yang bersarang di tubuh istrinya sudah menyebar ke bagian liver dan hati.
Sementara itu dilansir dari kompas.com, kabar kepulangan Nita, istri Indro Warkop untuk selamanya itu, disampaikan asisten Idro. Bahwa Istri Indro 'Warkop', Nita Octobijanthy meninggal dunia, Selasa (9/10).
"Iya meninggal pukul 20.22 tadi," ungkap asisten Indro, Andri.
"Sekarang jenazah lagi diurus," terangnya lagi.
===
