Kaget Rumahnya Digrebek, Ini Kata Tessa Kaunang Hingga Berlinang Air Mata 'Sedih Banget'
Itu karena ada isu yang menyebut Tessa Kaunang sering membawa sang pacar menginap di rumahnya dan pulangnya subuh
Penulis: Tresia Silviana | Editor: Tresia Silviana
Pihak kepolisian juga membantah adanya penggerebekan di rumah presenter dan artis peran Tessa Kaunang pada Sabtu (27/1/2017) pagi tadi.
"Kalau bahasanya penggerebekan, enggak ada," ujar Kapolsek Pancoran Kompol M Budiyono saat dihubungi Kompas.com via telepon, Sabtu siang.
Budiyono mengatakan, yang ada hanyalah pendampingan dari pihak kepolisian kepada mantan suami Tessa, Sandy Tumiwa yang curiga akan keberadaan seorang pria berinisial R di rumah Tessa.
Menurut dia, Sandy menelepon Polsek Pancoran untuk meminta didampingi kediaman mantan istrinya itu.
"Adanya permintaan dari Sandy sendiri. Tadi pagi ada telepon dari Sandy Tumiwa. Minta didampingi ngecek rumahnya. Anggota ke sana ke rumah Tessa, jam 07.00 pagi," kata Budiyono.
Dua anggota kepolisian dari Polsek Pancoran kemudian meluncur ke lokasi dan mendapati empat orang, termasuk Sandy dan kuasa hukumnya, ketua RT, dan seorang lagi dari pihak Sandy sudah berada di rumah Tessa.
Namun, lanjut Budiyono, tak ada banyak warga seperti pengakuan Sandy ke awak media.
"Dua anggota dampingin kan enggak urgent, jadi cukup dua orang saja. Kan cuma ngecek. Di sana sudah ada pengacara sama RT. Ada Sandy, sopir, ada pengacaranya, ada RT. Ada empat orang, masuk," katanya.
"Enggak ada (warga). Enggak ada, ketua RT saja. Wajarlah ketua RT. Cuma empat orang, ada Sandy, pengacara, orangnya Sandy, sama ketua RT," sambung Budiyono.

Baca:
Viral Janda Cantik yang Meninggal Usai Habiskan Malam Bersama Pak Kapolsek, Ternyata Begini Sosoknya
Astaga, Kejam! Wanita Ini Sebut Anak Berkebutuhan Khusus Itu Gak Jelas, Netizen: Jahat Banget
Akhirnya Beneran ‘Nikah Bareng Boy William, Ekspresi Ayu Ting Ting Malah Jadi Sorotan: Jutek Banget
Ia menambahkan, saat anggotanya tiba di rumah Tessa, Sandy sendiri yamg mengecek ke seluruh bagian rumah, namun apa yang dicurigai Sandy tak terbukti.
