13 Warga Diduga Preman Pemalak di Wilayah Hukum Polsek Plaju Diamankan

Operasi Cipta Kondisi Polsek Plaju berhasil amankan 13 warga diduga preman pemalak.

Editor: Tarso
Kapolsek Plaju Akp Rizka Apriyanti ketika mengelar tangkapan hasil Operasi Cipta Kondisi, Senin (11/12). 

SRIPOKU.COM, PALEMBANG - Masih dalam operasi Cipta Kondisi menjelang Natal dan Tahun Baru, Jajaran Polsek Plaju mengelar razia di sepanjang Jalan DI Panjaitan, Jalan Kapten Abudllah, Terminal Plaju dan Pasar
Plaju, Senin (11/12).

Giat razia yang dipimpin Kapolsek Plaju, AKP Rizka Apriyanti ini berlangsung selama tiga jam dengan menerjunkan 10 personil.

Alhasil, tiga preman dan pemuda yang dianggap meresahkan ini dibawa untuk dilakukan pendataan dan pembinaan.

"Sasaran operasi kami, premanisme, pemalakan, narkoba, miras dan tempat nongkrong anak muda termasuk warung penjual minuman keras," Ungkap Kapolresta Palembang, Kombes Pol Wahyu Bintono Hari Bawono,
melalui Kapolsek Plaju AKP, Rizka Aprianti.

Lanjut Rizka, Alhasil 13 preman berhasil diamankan petugas polsek Plaju dan mereka dilakukan pendataan.

Dan jika ada 13 preman tersebut dari hasil pemeriksaan dan pendataan terlibat perkara kriminal, maka tetap akan kami proses lebih lanjut.

Begitupun sebaliknya, jika sudah kami lakukan pendataan akan kami pulangkan," tegas Rizka.

Ditambahkan Rizka, diharapkan dengan dilakukan operasi cipta kondisi kota Palembang, khusus di kawasan Plaju bisa kondusif dan aman.

" Dan tidak ada lagi warga yang meresahkan masyarakat. Apalagi menyambut natal dan tahun baru, serta Asian Games 2018," harapnya.

Sumber: Sriwijaya Post
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved