Saat Membeli, 4 Jenis Kentang yang Perlu Kalian Ketahui. Ada yang Beracun!
Kentang sendiri merupakan tanaman dari suku Solanaceae yang memiliki umbi batang yang dapat dikonsumsi yakni kentang itu sendiri.
SRIPOKU.COM - Kentang (Solanum tuberosum L) adalah tanaman umbi-umbian yang merupakan makanan pokok di Eropa, walaupun pada awalnya di datangkan dari Amerika Selatan.
Berita Lainnya: Jangan Menyimpan Kentang di Dalam Kulkas. Ini Alasannya
Kentang sendiri merupakan tanaman dari suku Solanaceae yang memiliki umbi batang yang dapat dikonsumsi yakni kentang itu sendiri.
Untuk daerah yang tropis seperti Indonesia ini, kentang cocok ditanam di dataran tinggi yang mempunyai iklim yang sejuk.
Dalam berbagai menu masakan tak jarang kentang hadir dan menjadi favorit banyak orang.
Tapi tahu kah guys, kalau ada berbagai jenis kentang dengan keistimewaanya, berikut ulasannya.
1. Kentang putih
Jenis kentang ini memiliki daging yang berwarna putih.
Rasanya sih agak hambar dan juga agak lengket sehingga tidak mudah hancur.
Maka kentang jenis ini cocok diolah menjadi sup dan sambal.
Jenis ini berwarna kuning dan lebih gurih dari yang berwarna putih.
Kentang ini lebih empuk dan kadar air yang sedikit, maka tak heran kalau sering dijadikan keripik.
3. Kentang merah
Kalau kalian belum familiar dengan kentang ini, memang kulitnya berwarna merah.
Akan tetapi dalammnya tetap berwarna kuning, dan memiliki kandungan karoten yang tinggi.
