Penyesalan Norman Kamaru Tinggalkan Kepolisian, Bertatto, Ngeband Hingga Kawin Lagi, Begini Nasibnya
Sebelumnya, dia juga pernah diberi sanksi akibat melakukan syuting di salah satu televisi swasta tanpa izin pimpinan.
Penulis: Hendra Kusuma | Editor: Hendra Kusuma
SRIPOKU.COM -- Masih ingat dengan Norman Kamaru, seorang anggota polisi berpangkat Briptu yang namanya mendadak tenar 2011 silam.
Aksi lipsync penuh pengahayatannya yang bikin heboh itu, seolah sukses membuat masyarakat terperangah kala itu, terlebih sosoknya juga merupakan seorang anggota polisi.
Norman adalah anak pasangan Idris Kamaru dan Halimah Martinus.
Ia paling bungsu di antara sembilan saudara.
Karena posisinya dalam keluarga itu, ia kerap kali dimanja sang ibu, Halimah Martinus, yang berdarah Ambon dan kini tinggal di Jalan Pancawardana, Kelurahan Padebuolo, Kecamatan Kota Timur, Kota Gorontalo.
Awal kemunculannya, dia dielu-elukan kala itu karena mampu menghilangkan imej kurang enak di kepolisian di mata masyarakat.
Seperti diketahui, namanya menjadi atau lebih tepatnya mendada terkenal, setelah video lip-sync-nya yang menirukan lagu India berjudul Chaiyya Chaiyya tersebar di masyarakat.
Video lipsyncnya yang berjudul 'Polisi Gorontalo Menggila' dan berdurasi 6 menit 30 detik itu, mampu membuat masyarakat yang melihatnya tertawa dan terhibur.
Namun nasibnya tidak seindah Chaiyya-Chaiya, dia mengalami pasang surut dan kesulitan.
Berikut kami rangkum beberapa fakta menarik tentang Norman Kamaru enam fase dan perubahan mendadak dalam hidupnya yang begitu cepat:
1. 2011, Mendadak Artis dan Terkenal
Kala itu, Norman pernah menyatakan tidak akan pernah mundur dari kepolisian dan tidak ingin melanjutkan kariernya di dunia musik.
Pada tanggal 8 September, Norman sempat diamankan oleh Polres Bolaang Mongondow, Sulawesi Utara, saat melakukan sesi pengambilan foto dan videoklip lagu "Cinta Gila" ciptaan Farhat Abas di Madrasah Aliyah Negeri.
Namun kemudian seperti dilansir dari bintang, dia dikabarkan dipecat dengan tidak hormat.
2. 2011 Sempat Ditangkap Polisi Saat Nyanyi

