Pemilu Legislatif
Suara Percha di OKU Tembus 50 Ribu Lebih
Perolehan suara puteri sulung Bupati OKU Timur H Herman Deru ini memang sudah tidak terbendung lagi.
Penulis: Leni Juwita | Editor: Soegeng Haryadi
SRIPOKU.COM, BATURAJA - Perolehan suara Hj Percha Leanpuri BBus MBA, calon anggota DPD pada Pemilu 2014 khusus di Kabupaten OKU, tembus sampai 50.787 suara.
Ketua KPU OKU Naning Wijaya ST yang ditemui seusai rapat rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara KPU OKU, Minggu (20/4/2014) pukul 00.00 mengatakan, Percha memang memperoleh suara tertinggi dibandingkan calon anggota DPD lainnya.
Perolehan suara puteri sulung Bupati OKU Timur H Herman Deru ini memang sudah tidak terbendung lagi. Kemenangannya di Pemilu dua periode berturut turut ini sangat signifikan.
Sejumlah pemilih mengaku mencoblos Hj Percah Leanpuri B Bus MBA. Kepopuleran Hj Percha memang tidak tertandingi, beberapa pemilih mengaku lebih familier dengan nama Percha Leanpuri dan ditambah lagi untuk DPD di surat suara juga ada fotonya.
“Dak katek pilihan lain, kami yang kenal cuma Percha.” Demikian jawaban sejumlah warga OKU mengenai calon DPD RI dari Sumsel.
